Harper's Bazaar (Indonesia)

Generasi Prestisius

DEBUT BARU BARISAN JAM TANGAN ROLEX OYSTER PERPETUAL DAY-DATE 36.

-

Menyaksika­n visual jam tangan Rolex Oyster Perpetual Day-date 36 sama halnya dengan melihat ke masa lampau berkat desainnya yang ikonis. Terutama saat menyaksika­n dua elemen yang menurut Bazaar paling mencuri perhatian, yaitu perpaduan warna emas kuning pada bracelet dan dial berwarna hijau ombré. Sejumlah gaya dapat diasosiasi­kan dengan jam tangan ini. Jika Anda perhatikan pula, kombinasi warna yang sama pun dapat Anda temukan pada logo label jam tangan Rolex. Kombinasi dua warna ini sebenarnya adalah satu dari sekian banyak variasi warna strap dan dial yang berbeda-beda. Menebak dari cara penamaanny­a, kata Day-date dapat dengan mudah Anda saksikan dari segi visual. Penunjuk hari berada tepat di bagian angka 12, sementara indikator date (tanggal) berada di bilangan 3. Fitur hari tersebut tersedia dalam 26 bahasa. Versi baru jam tangan ini menggunaka­n calibre 3255 yang terdepan, dan disertakan ke dalam mekanisme operasi jam tangan ini untuk pertama kalinya. Movement jam tangan edisi terbaru ini memperoleh sertifikas­i Superlativ­e Chronomete­r, yang memastikan kinerja penunjuk waktu yang akurat di pergelanga­n tangan. Keunggulan movement baru ini terletak pada efisiensi energi, ketahanan dari medan magnet, dan resistansi terhadap guncangan. Jam tangan dari jajaran Day-date secara eksklusif diproduksi hanya dengan logam mulia seperti emas kuning, putih, atau Everose gold atau 950 platinum. Middle case jam tangan ini terbuat dari blok padat emas 18 ct. Bagian case back dikunci dengan uliran kecil, dikunci rapat kedap udara dengan alat spesial yang hanya dapat dibuka oleh watchmaker Rolex. Mekanisme kedap juga diaplikasi­kan di bagian crown, yang menggunaka­n Twinlock double waterproof­ness system. Bagian kaca depan terbuat dari safir anti gores dengan lensa Cyclops di atas tanggal, berpadu serasi dengan President bracelet berwarna emas 18 ct.

 ??  ?? Rolex Oyster Perpetual Day-date 36 in 18 ct yellow gold
Rolex Oyster Perpetual Day-date 36 in 18 ct yellow gold
 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia