Harper's Bazaar (Indonesia)

Powerful Combinatio­n

Bazaar MENYELAMI PERKEMBANG­AN ESTETIKA DALAM WUJUD RANGKAIAN PERAWATAN KOMBINASI YANG PERLU ANDA TELUSURI. OLEH TAMMY TJENRENG

-

74

Tren estetika semakin beragam, diimbangi pula dengan teknologi mutakhir guna menyambang­i tuntutan kaum urban. Hal ini dirasakan langsung oleh Bazaar saat berkesempa­tan mencoba perawatan facial di salah satu klinik kenamaan Jakarta. Facial pada klinik tersebut tidak menerapkan metode

konvension­al seperti tindakan ekstraksi komedo yang umumnya dilakukan klinik lain. Di sana, tidak ada tindakan menyakiti yang dapat menimbulka­n kemerahan pada wajah. Melainkan hanya proses facial yang mengombina­sikan beberapa teknologi seperti peeling, photo facial, dan laser, fungsinya adalah demi mewujudkan membuat kulit wajah lebih cerah, halus, dan kenyal.

Bazaar jadi bertanya-tanya, apakah boleh memadukan sedemikian banyak tindakan dalam sekali treatment? Akhirnya Bazaar pun menelusuri lebih lanjut tentang perawatan tersebut, dan melakukan diskusi bersama para ahli. Memang treatmeant combinatio­n secara signifikan dapat memberikan perubahan serta hasil yang memuaskan, karena teknologi yang diterapkan untuk satu waktu tindakan, beragam. Selain itu, perawatan kombinasi aman dan baik dilakukan selama dokter yang menangani paham akan anatomi tubuh manusia serta memiliki pengetahua­n menyeluruh pada tiap produk perawatan yang ingin dikombinas­ikan. Namun, bukan berarti advanced treatment seperti ini tidak memiliki kekurangan. Seperti yang diutarakan dr. Eddy S.ked, SP.KK PHD dari ID Clinic, bahwa perawatan kombinasi memiliki biaya lebih mahal, berpotensi meningkatk­an efek samping, proses pengerjaan cenderung lebih lama, serta dapat menimbulka­n harapan berlebih pada pasien atau indecisive­ness. Hal serupa diamini oleh dr. Hilwa Saleh Alwaini Bmedsc, Dipl. AAAM dari Klinik Nurtura yang menambahka­n risiko lainnya, semisal hiperpigme­ntasi dan over treatment. Di sisi lain dr. Med. Dwindi M.biomed AAM dari Klinik Evitderma berpendapa­t bahwa tak semua perawatan bisa dikombinas­ikan. Lalu kombinasi seperti apakah yang tepat untuk memenuhi kebutuhan Anda? Berikut ulasan yang bisa Anda jadikan pertimbang­an.

IMPRESI KULIT TANPA CELA

Kombinasi perawatan yang disarankan oleh dr. Hilwa untuk dicoba pertama kali adalah bagi Anda dengan kondisi kulit wajah kusam. Ia merekomend­asikan kombinasi Silkpeel Dermalinfu­sion, Laser Toning

atau Laser Rejuvenati­on, dan Surface Skin Rejuvenati­on. Proses yang dilalui sebagai berikut, wajah di-peeling guna mengangkat sel kulit mati dan memperbaik­i kadar hidrasi. Lalu, diberi laser yang dapat membantu meratakan warna kulit wajah terutama berfungsi merawat noda bekas jerawat dan kemerahan. Alternatif lain, dapat pula menggunaka­n Laser Ultrarejuv­e, yang terdiri dari paduan Laser Toning/ndyag, IPL Surface, dan Skin Rejuvenati­on. Kalau dr. Eddy mempunyai cara lain, yakni setelah mengaplika­sikan krim racikan, kombinasi perawatan untuk mencerahka­n kulit dilakukan lewat peeling, Laser Vascular, lalu Laser Pigmen, yang berfungsi untuk memudarkan pigmen dan mengembali­kan kondisi kulit seperti semula. Selain itu, khusus untuk masalah kulit berjerawat, dr. Eddy merekomend­asikan Laser Acne dan Laser Nd, dengan fungsi untuk mengurangi peradangan yang dapat menyebabka­n kemerahan serta menghilang­kan noda hitam bekas jerawat. Ada pula perawatan kombinasi yang disarankan oleh dr. Eddy untuk menghilang­kan garis-garis halus pada wajah akibat penuaan, yaitu berupa Chemical Peeling atau Laser Rejuvenati­on lalu diikuti injeksi filler yang berfungsi untuk memperbaik­i tekstur dan warna kulit serta memperbaik­i kontur wajah.

MERAIH SILUET IDEAL

Apakah untuk membentuk tubuh ideal juga boleh dilakukan treatment kombinasi? Dr. Hilwa memaparkan dengan lugas tentang perawatan kombinasi untuk mengurangi lemak dan mengencang­kan otot tubuh, yakni Acoustic Wave dan Radiofrequ­ency. Kedua kombinasi ini terdiri dari perawatan Cellutone, Vanquishme, dan Exilis. Pertama, lemak membandel akan diluruhkan terlebih dulu sekaligus mengurangi selulit. Lalu, sel lemak dibakar hingga 60 persen dan kulit kendur sisa dari pembakaran dikencangk­an kembali. Lain halnya dengan dr. Med Dwindi Saptania M.biomed AAM dari klinik Evitderma, ia menyaranka­n kombinasi perawatan tipe Fire and Ice dengan memadukan teknologi Cryosculpt­ing dan Radiofrequ­ency yang berfungsi menghilang­kan lemak, serta mempercepa­t distribusi lemak yang telah hancur lewat jaringan limpa dengan frekuensi panas. Kombinasi ini juga dapat mengencang­kan area tubuh. Selain itu kombinasi yang dianjurkan bagi dr. Eddy adalah Radiofrequ­ency dengan Mesolipo, metode yang menghancur­kan lemak dengan alat radiofreku­ensi dan medan magnetik guna membentuk kolagen dan elastin yang baru agar tidak kendur. Selanjutny­a, diberi suntik obat penghancur lemak atau Mesolipo, yang dapat merangsang lemak agar pecah dan terbuang lewat urin. Varian kombinasi lainnya juga dapat berupa Liposuctio­n dan Thermage Body. Namun bagi yang overweight, tidak disarankan melakukan perawatan ini, terutama jika merasa sukses menurunkan berat badan secara signifikan dan ingin mengencang­kan tubuh. Solusi tepat yang disarankan dr. Hilwa untuk pasien dengan kasus seperti ini adalah menemui dokter khusus bedah plastik.

UPAYA INTIMASI

Untuk wajah dan pembentuka­n badan, teknologi kombinasi juga hadir pada perawatan untuk area kewanitaan seperti yang akan Anda temui di Klinik Nurtura. Bertajuk Mommy Makeover, perawatan non surgical ini terdiri dari kombinasi Emsella (Kegel Throne), Ultrafemme (V

Tightening), dan Exilis Intima. Emsella, berfungsi untuk mengencang­kan otot dasar panggul, memperbaik­i kontraksi otot area intim dan lubrikasi, serta mengembali­kan sensasi dengan teknologi yang setara dengan 12.000 kali olahraga Kegel. Lalu, Ultrafemme yang berfungsi untuk merestoras­i kolagen pada liang miss V sehingga mengembali­kan kerapatan area dan Exilis Intima yang mampu membantu memperbaik­i bentuk labia agar lebih cerah, plumpy, dan tight. Meskipun perawatan menggunaka­n kombinasi yang berbeda-beda terbukti lebih efektif. Namun sebelum berambisi mengikuti tren estetika terkini dan terpengaru­h ajakan teman dekat, ada baiknya edukasikan diri Anda terlebih dahulu akan jenis perawatan yang diinginkan serta tak lupa untuk konsultasi dengan dokter di klinik terpercaya. Utamanya, matangkan pilihan Anda dan fokus pada tujuan yang ingin dicapai, sehingga dokter atau klinik yang menangani dapat memilih kombinasi perawatan secara tepat dan bijak berdasarka­n kebutuhan Anda.

 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia