Herworld (Indonesia)

5 Beauty Trends to Try This Year!

Industri kecantikan terus berevolusi dan menciptaka­n tren baru dari waktu ke waktu. ARIFA MALIK membeberka­n beberapa gebrakan terkini yang patut dijadikan opsi untuk mengelevas­i tampilan Anda.

-

1 The Golden Approach

Emas tak hanya mampu menyempurn­akan tampilan Anda dari luar sebagai aksesori, namun juga bermanfaat sebagai kandungan dalam produk perawatan. Kini, emas semakin populer di dunia kecantikan. Dua produk berikut memiliki kandungan emas yang mampu menunjang rutinitas merawat kulit dengan penuh kemewahan.

Hanna Glow Premium 24K Gold Ampoule Rp1.725.000

Label Korea Selatan, Hanna Glow, mulai mengambil tempat di hati pencinta dunia kecantikan di Indonesia. Ampoule satu ini memiliki kandungan 99% emas murni dalam bentuk gold dust yang mampu membantu menguatkan kulit, mencerahka­n, sekaligus menyamarka­n kerutan dan meningkatk­an elastisita­s. Tak hanya itu, ketika digunakan secara rutin dan teratur, ia juga bisa menciptaka­n lapisan perlindung­an pada kulit Anda sehingga selalu terjaga kesehatan dan kecantikan­nya. Selain emas murni, ampoule ini diperkaya oleh royal jelly dan gold herb complex. Kandungan tersebut memiliki campuran dari ekstrak turmeric, emas, rhubarb, astralagus, phellodend­ron amurense, rehmannia glutnosa, dan coptis. Istimewany­a lagi, rehmannia glutinosa memiliki tingkat caretinoid tinggi yang efektif bertindak sebagai antioksida­n dan mencegah penuaan dini di kulit. Bagi Anda si pemilik kulit sensitif, tidak perlu takut untuk mencoba produk ini. Premium 24K Gold Ampoule dilengkapi kandungan daun teh yang membantu meredakan kulit sensitif dan menjadikan­nya terlihat lebih sehat serta cerah. Anda bisa menggunaka­nnya di pagi dan malam hari sebelum aplikasi pelembap wajah.

Clé de Peau Beauté Precious Gold Vitality Mask Rp3.950.000

Berangkat dari penelitian yang membuktika­n bahwa aktivitas padat bisa mempercepa­t penuaan di kulit, Clé de Peau Beauté menciptaka­n sebuah formula penuh kemewahan untuk membantu menyamarka­n tanda penuaan di wajah. Produk ini diklaim mampu bertindak sebagai tombol ‘reset’ untuk wajah, dengan pemakaian rutin dan teratur dua kali dalam satu minggu. Kandungan utama dalam produk ini adalah emas yang distabilka­n dan dikemas dalam bentuk masker wajah untuk merevitali­sasi kulit dalam satu kali pemakaian. Emas di dalamnya merupakan kualitas terbaik yang telah terbukti memiliki tingkat antioksida­n tinggi. Produk ini tepat digunakan bagi Anda yang mengalami tanda penuaan dini akibat segudang aktivitas penyebab kulit kelelahan. Selain emas, gardenia extract di dalamnya juga membantu mengurangi tampilan kulit kusam dan memperbaik­i elastisita­s kulit. Masker wajah ini memiliki tekstur ekstra lembut dan ringan sehingga sangat nyaman ketika diaplikasi­kan. Anda juga akan mendapatka­n kuas khusus untuk mengaplika­sikan masker ini. Gunakan di kulit wajah yang sudah dibersihka­n pada pagi atau malam hari. Mulai aplikasi dari bagian tengah wajah, lalu ratakan ke arah luar hingga menutupi seluruh permukaan kulit.

2 Skinimalis­m: Hassle Free Routines!

Tren kecantikan ini diprediksi akan menjadi booming di tahun 2021. Mari kupas tuntas seputar Skinimalis­m sebelum Anda mencobanya.

Apa itu Skinimalis­m?

Saat bicara tentang produk skincare, banyak yang masih menganut paham more is more. Ketika kulit memiliki beragam kekurangan, maka semakin banyak produk dan perawatan yang ia butuhkan. Semakin banyak menggunaka­n produk perawatan dan menggabung­kan ragam kandungan kompleks, akan semakin cerah dan sehat pula kulit wajah Anda.

Padahal, sama seperti banyak hal dalam kehidupan, sesuatu yang berlebihan itu tentunya tidak baik. Sejalan dengan gaya hidup miminalis yang kini mulai digandrung­i berbagai kalangan dari seluruh dunia, Skinimalis­m juga mulai mengambil tempat di hati pencinta dunia kecantikan.

Menurut Laporan Prediksi Tren 2021 oleh Pinterest, Skinimalis­m dideskrips­ikan sebagai tindakan yang menyederha­nakan rutinitas perawatan kulit juga merias wajah hingga menjadi lebih simpel dan efektif. Penyederha­naan tersebut dapat dilakukan dalam bentuk mengurangi jumlah produk, kandungan, atau mengurangi pemakaian foundation untuk membiarkan kulit wajah Anda bernapas lega. Skinimalis­m fokus pada aksi mengurangi penggunaan produk kecantikan, memanfaatk­an kekuatan produk multifungs­i, dan membangun rutinitas kecantikan yang lebih berkelanju­tan.

Reality Check: Perfect Skin Does Not Exist!

Selain berfokus pada rutinitas merawat kulit, Skinimalis­m juga mencakup ranah merias wajah. Hal ini didorong oleh konsumen di industri kecantikan yang kini mulai lelah ketika disodorkan imaji kulit dan riasan wajah sempurna. Di Britania Raya, Advertisin­g Standar Authority (ASA) mengeluark­an kebijakan yang mewajibkan setiap influencer menyatakan jika ia menggunaka­n filter ketika mengunggah promosi produk perawatan kulit atau makeup ke media sosial. Harapannya adalah menghindar­i janji palsu dan harapan tidak nyata akan standar kecantikan kulit di masyarakat.

Skinimalis­m juga

menjunjung tinggi hal yang sama. Kulit sempurna bebas masalah dan cela bukanlah sesuatu yang ideal. Tanda penuaan pasti akan terlihat cepat atau lambat, itu adalah sesuatu yang normal dan tidak memalukan. Kulit normal pasti akan memiliki pori-pori, mungkin beberapa vlek, dan terkadang jerawat. Satu-satunya hal yang bisa dilakukan adalah menerimany­a, dan berusaha untuk menjaga kesehatan kulit secara optimal namun jangan sampai terobsesi dengan imaji kulit sempurna yang telah melewati proses filter atau photoshop.

Berangkat dari hal tersebut, tren Skinimalis­m mendorong perempuan untuk memperliha­tkan kekurangan pada kulitnya dengan penuh rasa percaya diri. Vlek, freckles, tekstur, jerawat, semua adalah bagian dari kulit dan diri Anda, yang tak perlu selalu ditutupi dan menurunkan kepercayaa­n diri bahwa Anda tetap cantik serta memesona.

Cara Menerapkan Skinimalis­m

Tak perlu serta-merta membuang semua produk kecantikan di meja rias, Anda pertamatam­a perlu melakukan penilaian terhadap semua produk yang dimiliki. Produk mana yang memang benarbenar mendatangk­an manfaat dan produk mana yang kurang efektif bekerja di kulit Anda.

Menerapkan Skinimalis­m berarti Anda menyederha­nakan ritual perawatan kulit ke basic skincare, yaitu cleansing, moisturizi­ng, dan protecting. Setelah menemukan tiga produk andalan untuk tiga langkah tersebut, lihat kembali kebutuhan ekstra kulit Anda. Jika memiliki masalah vlek hitam, bisa menambahka­n serum yang berfokus untuk menghilang­kan hal tersebut sekaligus memperbaik­i tekstur kulit. Apabila Anda memerangi jerawat, bisa menggunaka­n spot treatment khusus, dan ketika ingin menyamarka­n tanda penuaan, cukup tambahkan serum anti-aging multifungs­i dalam rutinitas merawat kulit.

Begitu pula dengan riasan wajah. Dibanding menggunaka­n foundation setiap hari, Anda bisa memilih untuk mengaplika­sikan riasan lebih ringan yang menonjolka­n tekstur alami kulit. Anda bisa membaurkan bedak tabur dan membubuhka­n sedikit perona pipi untuk membuat tampilan terlihat segar, namun tetap memperliha­tkan kecantikan alami. Produk makeup multifungs­i juga bisa Anda jadikan andalan dalam menerapkan Skinimalis­m.

3 Low-key Makeup Tints

Terinspira­si dari tren Skinimalis­m, jejeran produk di bawah ini akan mengambil panggung sebagai makeup must haves bagi penganut paham tersebut. Produk-produk di bawah ini mampu menunjang kecantikan alami Anda secara subtil dan tanpa kesan berlebihan.

1 NARS Afterglow Lip Balm Rp400.000

Diinfusi oleh ragam kandungan kaya antioksida­n untuk menutrisi dan melindungi bibir. Memiliki deretan warna subtil yang bisa Anda jadikan opsi, rasakan kenyamanan hidrasi ketika diaplikasi­kan.

2 Supergoop! CC Screen 100% Mineral CC Cream SPF 50 PA+++ Rp631.000

Tersedia dalam banyak pilihan warna, produk satu ini diformulas­i dengan memerhatik­an aspek clean beauty dan bebas minyak. Coverage yang ditawarkan pun cukup alami, namun buildable. CC Cream ini begitu breathable, sehingga membuat kulit bebas bernapas saat digunakan.

3 Shiseido Waso Color Smart Day Moisturize­r Rp555.000

Saat Anda ingin menyempurn­akan skin tone namun enggan menggunaka­n makeup, tinted moisturize­r ini bisa menjadi senjata rahasia. Selain menawarkan koreksi bagi warna kulit, ia juga membantu menghidras­i secara optimal dan menutrisi lewat formula carrot cells yang tinggi akan kandungan air.

4 Dior Lip Glow Duo Set Rp970.000

Dapat diaplikasi­kan sebagai primer atau lip balm, Anda juga bisa menggunaka­n produk ini tanpa memulaskan pewarna bibir lain setelahnya. Produk ini menawarkan hidrasi selama 24 jam dan mempercant­ik warna alami bibir Anda.

5 Dear Dahlia Paradise Shine Eye Sequins Rp505.000

Pilihan warna yang ditawarkan oleh eyeshadow ini sangat subtil dan memesona. Tekstur yang memiliki bahan dasar air membuat produk ini begitu mudah dibaurkan dan tahan lama di kulit Anda.

6 Lancôme UV Expert Youth Shield Aqua Gel SPF 50 PA++++ Rp869.000

Mengandung vitamin E, ekstrak moringa, dan mint, produk ini membantu melindungi kulit Anda dengan formula noncomedog­enic. Jumlah SPF yang ditawarkan pun cukup untuk melindungi kulit saat beraktivit­as di iklim tropis. Tekstur produk ini terasa seperti gel ringan yang mudah membaur di kulit.

7 Becca Cosmetics Light Gleam™ Primer & Topper Liquid Eyeshadow Rp441.000

Telah dilengkapi oleh primer, produk ini bisa dipakai satu per satu atau keduanya, tergantung tampilan yang ingin dicapai. Formulanya yang begitu pigmented memberikan warna memesona di kelopak mata Anda.

4 Shadow Roots

Gaya rambut shadow roots, yaitu bagian akar yang dicat dengan warna berbeda, sedang naik daun di tren dunia kecantikan. Gaya rambut ini juga begitu low maintenanc­e dan tidak susah untuk ditata. Berikut beberapa gaya shadow roots dari selebritas dunia yang bisa Anda tiru untuk inspirasi warna rambut baru di tahun ini.

● Hailey Bieber

Istri penyanyi Justin Bieber ini memiliki warna rambut blonde dari masa ke masa. Ia kemudian memberi sentuhan warna gelap di bagian akar, lalu menata bagian blonde tersebut menjadi bergelomba­ng. Sangat indah, bukan?

● Dua Lipa

Aktris yang baru saja tampil dengan rambut serba hitam di ajang Grammy Awards 2021 ini sebelumnya memiliki rambut bernuansa barbie blonde. Bagian akarnya dicat bergaya shadow roots, dan kemudian ditata menjadi deep middle part untuk memperliha­tkan aksentuasi bagian akar tersebut.

● Kim Kardashian

Bintang media sosial ini tak pernah luput dari tren kecantikan, termasuk warna dan gaya rambut. Kim memilih warna strawberry blonde yang dipadukan dengan shadow roots bernuansa hitam. Ia kemudian membiarkan rambut panjangnya tergerai indah dengan tekstur lurus yang memesona.

● Margot Robbie

Kami selalu suka dengan gaya Margot Robbie. Ia selalu memancarka­n kecantikan klasik dengan gaya effortless, termasuk dalam hal menata rambut. Warna rambut pirang alaminya dibiarkan begitu saja dan ditambahka­n sentuhan nuansa gelap di bagian akar untuk stay current dengan tren masa kini.

Rose Byrne

● Aktris senior ini selalu dikenal melalui penampilan­nya dalam film komedi. Namun di balik itu semua, ia juga bisa tampil elegan dengan potongan rambut wavy lob dan teknik pewarnaan shadow roots yang memesona.

5 Try Fruit Exfoliator

Selain kandungan AHA, BHA, dan PHA, ternyata buah-buahan juga memiliki potensi untuk mencerahka­n dan menyehatka­n kulit melalui produk eksfoliasi. Simak beberapa pilihan yang sedang tren untuk dijadikan opsi merawat kulit agar tetap cerah, segar, dan sehat!

Yves Rocher Exfoliatin­g Scrub Rp99.000

Produk scrub wajah ini membantu mengangkat sel-sel kulit mati di wajah dengan butiran halus yang tidak berisiko menyebabka­n pori-pori menjadi lebih besar. Produk ini juga diperkaya ekstrak buah apricot untuk menutrisi dan menjadikan kulit lebih cerah serta segar.

Glamglow Tropicalcl­eanse Exfoliatin­g Cleanser Rp695.000

Exfoliatin­g cleanser ini memiliki kandungan triple exfoliatin­g blend, biji buah delima, dan enzim buahbuahan tropis, produk ini mampu mengangkat sel kulit mati dan impurities secara efektif dari kulit Anda.

Sephora Collection Banana Cream Mask Rp131.000

Ekstrak buah pisang di dalamnya diperkaya oleh kandungan poten lainnya untuk menciptaka­n tampilan kulit segar dan bersinar. Saat masker sudah kering di wajah, pastikan Anda membasuhny­a secara perlahan dan menggosokn­ya dengan lembut untuk menghindar­i iritasi.

Kiehl’s Turmeric and Cranberry Seed Energizing Radiance Masque Rp655.000

Formulasi biji buah cranberry dan ekstrak kunyit membantu menyegarka­n dan meratakan tekstur serta warna kulit Anda melalui pemakaian teratur. Eskfoliasi yang ditawarkan oleh produk ini begitu lembut sehingga tak perlu khawatir akan membuat kulit kian sensitif.

Peter Thomas Roth Pumpkin Enzyme Mask Enzymatic Dermal Resurfacer, Sephora Singapore, Price Upon Request

Apabila Anda merasa memiliki tampilan kulit kusam dengan tekstur yang tidak merata, produk ini bisa menjadi solusinya. Menggabung­kan enzim labu dan kandungan AHA, masker wajah berikut bisa membantu mengeksfol­iasi, peel, dan memoles kulit wajah agar kian cerah juga segar. Masker ini bisa digunakan untuk semua Jenis kulit.

 ??  ??
 ??  ??
 ??  ??
 ??  ??
 ??  ??
 ??  ??
 ??  ??
 ??  ??
 ??  ??
 ??  ??
 ??  ??
 ??  ??
 ??  ??
 ??  ??
 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia