Herworld (Indonesia)

Tahun Harapan

-

Setiap tiba di bulan Desember, saya selalu menengok ke belakang mengingati­ngat apa yang menjadi highlight selama setahun. Kenangan baik dan buruk biasanya berkelebat seperti film dalam benak saya. Mengenang mereka yang pergi terlalu cepat, juga jadi salah satu scene yang terus berputar di kepala. Tragisnya kecelakaan yang merenggut pasangan Vanessa Angel & Bibi, lalu kepergian desainer berbakat Virgil Abloh yang mengguncan­g dunia fashion (hlm. 10). Jadi pengingat bahwa hidup adalah tentang berkarya sebaik mungkin dan menggunaka­n waktu yang tidak tanpa batas ini dengan sebaikbaik­nya.

2021 berlalu terlalu cepat, hingga tanpa terasa kita sudah ada di ujung tahun. Kabar dibukanya Vaccinated Travel Lane baru-baru ini membangunk­an mobilitas penduduk dunia dari masa hiatus yang cukup panjang. Here we come!

Akhir tahun yang dinanti, untuk melangkah ke tahun yang baru. Sudahkah Anda menyiapkan pesta untuk keluarga di rumah? Simak rekomendas­i home food delivery pilihan redaksi (hlm. 70), juga sederet produk kecantikan edisi spesial yang bisa dijadikan hadiah untuk kerabat tersayang (hlm. 48) dan kurasi hotel untuk staycation bersama orang-orang tersayang (hlm. 78).

2022 adalah tahun harapan. Mengutip wawancara Kamila Andini, sutradara film Yuni yang meraih penghargaa­n Internasio­nal (hlm. 64), bahwa ia tidak selalu menetapkan harapan besar dalam berkarya, melainkan berusaha untuk merealisas­ikan impian kecil yang senantiasa bergerak dan tumbuh.

Masih ada waktu beberapa minggu untuk menetapkan harapan-harapan baru yang akan jadi panduan hidup kita di tahun depan. Besar atau kecil, yang terpenting adalah membiarkan­nya senantiasa bergerak dan tumbuh di dalam diri kita. Dengan begitu, akan selalu ada jalan untuk merealisas­ikannya.

Merry Christmas & Happy Holidays!

 ?? ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia