Jawa Pos

Tuan Rumah dalam Tekanan

-

MANCHESTER – Kalah oleh Bayern Muenchen di laga pembuka grup E Liga Champions membawa konsekuens­i besar bagi Manchester City. Yakni, mereka tak boleh lagi terpeleset saat melakoni laga kedua melawan AS Roma di Stadion Etihad dini hari nanti WIB.

Terpeleset di sini tak sekadar berarti kalah. Hanya memungut hasil imbang dengan tim asuhan Rudi Garcia itu pun akan membahayak­an peluang mereka untuk lolos ke babak 16 besar.

Sebab, di atas kertas, Roma adalah rival City untuk mendamping­i Bayern dari grup E menembus babak selanjutny­a. Karena itu, pelatih City Manuel Pellegrini mewantiwan­ti benar pasukannya agar tak sedikit pun mengendurk­an konsen trasi saat menghadapi tim asal ibu kota Italia ter se

but.

”Ini laga yang sangat krusial ka karena kami kalah (di laga perdana), sedangsed kan Roma menang. Bakal sangatsa sulit bagi kami kalau harus sampaisa kalah di dua laga pertama,” kata P Pellegrini seperti dikutip Daily Mirr Mirror.

Persoalann­ya, performa juaraj Premier League musim lalu it itu tak terlalu meyakinkan belakangan.belakan Dalam empat laga terakhir di kasta teratas Liga Inggris tersebut The Citizens, sebutan Manchester City, hanya menang sekali. Yakni, saat menghajar Hu Hullll City 4-2 Sabtu lalu (27/9). Itu pun, kemenangan­k ter tersebut ditandai dengan dua kesal kesalahan fatal bek baru City Eliaq Eliaquim Mangala yang membuat Hull sempat menyamakan­menyama kedudukan 2-2. Pertahanan City memang tengah dis disorot. Dari total delapandel­a penampila penampilan di semua ajang,aj rival se sekota Manc Manchest e r Un United t terse

but hanya mencatat dua clean sheet, salah satunya di Piala Liga.

Padahal, yang akan mereka jamu adalah tim yang tengah terbang tinggi di semua ajang. Roma memetik hasil 100 persen alias menang terus dalam lima laga awal mereka di Serie A musim ini.

Francesco Totti dkk juga menghajar CSKA Moscow 5-1 di duel pertama mereka di Liga Champions. Total, mereka sudah mengoleksi 12 gol dan hanya dua kali kebobolan.

”Tugas kami adalah terusl berusaha memenangi pertanding­an di setiap kompetisi. Kami sudah mulai melakukann­ya di Premier League. Sekarang kami hanya berpikir tentang Liga Champions,” tutur Pablo Zabaleta, bek kanan City, kepada CityTV.

Meski mati-matian membela Mangala, besar kemungkina­n Pellegrini akan lebih memercayai Martin Demichelis sebagai tandem Vincent Kompany di jantung pertahanan. Joe Hart yang diistiraha­tkan saat melawan Hull juga berpeluang kembali dimainkan.

Tapi, siapa pun yang akan dimainkan Pellegrini untuk menjaga pertahanan bakal dipaksa bekerja keras oleh para penggawa Roma yang tengah percaya diri. ”Bertandang ke markas City akan menjadi pertanding­an yang fantastis. Mereka belum mendapat poin. Jadi, banyak tekanan yang akan mereka rasakan. Itu yang harus kami manfaatkan dengan bermain sesolid biasanya,” ujar Garcia kepada Sky Sports Italia. (dik/c11/ttg)

 ?? AP PHOTO/PA, DAVE THOMPSON ??
AP PHOTO/PA, DAVE THOMPSON
 ??  ??
 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia