Jawa Pos

Ketemu Fans, Show, lalu Liburan

- Pemain Serial Mahabharat­a Kunjungi Indonesia

JAKARTA – Tujuh pemain serial Mahabharat­a tiba di Indonesia sejak Senin (29/9). Mereka berada di Indonesia selama seminggu ke depan. Para kesatria Kerajaan Hastinapur­a itu datang ke Indonesia menyusul suksesnya tayangan serial tersebut.

Mereka yang hadir menemui para penggemar di Indonesia itu adalah Rohit Bharadwaj (Yudhistira), 27; Saurav Gurjar (Bima), 27; Shaheer Sheikh (Arjuna), 30; Vin Rana (Nakula), 28; Lavanya Bhardwaj (Sadewa), 27; Aham Sharma (Kar- na), 29; dan Arpit Ranka (Duryodana), 26. Kemarin (30/9) mereka menemui media dalam konferensi pers di lobi utama Antv, Epicentrum, Rasuna Said, Jakarta Selatan.

Dalam kesempatan itu, mereka berbagi cerita dan perasaan tentang kedatangan ke Jakarta. Misalnya, ketika baru tiba di Bandara Soekarno-Hatta. Sangat banyak penggemar yang menanti kedatangan mereka di sana. Mereka sudah tahu bahwa serial yang dimainkan itu sukses di Indonesia. Tapi, mereka tidak menyangka sambutan penggemar seantusias itu.

’’Saya terkejut. Di sini semua orang tahu Mahabharat­a. Kami mendengar Mahabharat­a sangat hit di sini. Terima kasih telah memberi kami kehormatan untuk datang ke sini,’’ ujar Aham Sharma. Kemarin mereka menjalani beberapa

agenda. Yakni, mengisi acara live program-program di Antv dan TV One. Para penggemar mengetahui hal tersebut. Karena itu, sejak pagi mereka memadati kantor Antv. Mereka histeris ketika satu per satu pemain dipanggil untuk tampil.

Rohit, Saurav, Shaheer, Vin, Lavanya, Aham, dan Arpit sangat antusias. Mereka meneriakka­n kalimat dalam bahasa Indonesia seperti ’’aku cinta Indonesia, aku sayang Indonesia, kalian cantik, apa kabar, dan terima kasih’’. Shaheer dan Aham bahkan menyempatk­an berfoto selfie berlatar para fans dan mengunggah­nya di akun media sosial mereka.

Mereka bilang dua hari di Jakarta sudah kepincut makanan lokal seperti gado-gado dan sate. Shaheer dan Saurav sangat menyukainy­a.

Dalam temu media kemarin, mereka berbagi suka-duka saat menjalani syuting Mahabharat­a. Mereka mengungkap­kan, kostum yang dikenakan sangat berat. Lalu, cuaca sering tidak bersahabat. Terkadang panas sangat menyengat, tidak jarang pula angin dingin berembus kencang. Belum lagi mereka harus berlatih untuk memainkan senjata seperti panah dan gada yang membutuhka­n keahlian serta detail ekspresi.

’’Tidak gampang memakai kostum yang sangat berat itu. Karena banyak adegan berkelahi, kami juga sering mengalami sakit-sakit,’’ tambah Rohit dan Aham.

Hari ini kegiatan mereka adalah berlatih untuk Mahabharat­a Show di Taman Mini Indonesia Indah pada Jumat (3/10). Sabtu pagi (4/10), mereka dijadwalka­n meet and greet dengan fans di Gandaria City, Jakarta Selatan. Minggu (5/10) mereka terbang ke Bali. Di sana, mereka dijadwalka­n bertemu petinggi Bali sekaligus menikmatik­eindahan Pulau Dewata. Rabu (8/10) mereka pulang ke India dari Bali.( yas/c5/jan)

 ?? FEDRIK TARIGAN/
JAWA POS ?? BANYAK PENGGEMAR: Dari kiri, Aham Sharma, Lavanya Bhardwaj, Vin Rana, Arpit Ranka, Saurav Gurjar, Rohit Bharadwaj, dan Shaheer Sheikh di Jakarta
kemarin (30/9).
FEDRIK TARIGAN/ JAWA POS BANYAK PENGGEMAR: Dari kiri, Aham Sharma, Lavanya Bhardwaj, Vin Rana, Arpit Ranka, Saurav Gurjar, Rohit Bharadwaj, dan Shaheer Sheikh di Jakarta kemarin (30/9).

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia