Jawa Pos

Bentuk Tim Investigas­i, Kutuk Kekerasan Polisi

-

PONTIANAK - Ketua Umum Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Pontianak, Kalimantan Barat (Kalbar), Abang Basar dipindahka­n dari Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Soedarso ke Rumah Sakit Mitra Medika. Dia menjadi korban tindak kekerasan oknum kepolisian saat bentrok pada pelantikan anggota DPRD Kalimantan Barat periode 2014– 2019 Senin (29/9).

Selain terluka di muka bagian kanan dan satu gigi patah, rahang Basar mengalami retak. Berdasar pantauan Pontianak Post ( Jawa Pos Group), Basar dirawat intensif di ruang inap 802 Rumah Sakit Mitra Medika. Wajah korban terus membengkak. Bahkan, dia tidak bisa makan dan minum lantaran bagian mulut terus mengalami perdarahan.

Menyikapi tindak kekerasan itu, Korps Alumni HMI (KAHMI) Wilayah Kalimantan Barat menyatakan telah membentuk tim investigas­i guna mengumpulk­an bukti untuk proses hukum pela- ku tindak kekerasan tersebut. ’’Tim investigas­i telah dibentuk untuk mengumpulk­an bukti-bukti kekerasan agar kasus itu bisa terung- kap,’’ kata pengurus KAHMI Kalimantan Barat Imam Muhadi.

Pihaknya juga mengutuk tindak kekerasan yang dilakukan apa- rat kepolisian tersebut dan menuntut Polda Kalbar memproses pelaku pemukulan. ’’Harus ada proses hukum terhadap oknum polisi pelaku tindak kekerasan,’’ ujarnya.

Dia meminta anggota Polda Kalimantan Barat yang bertugas melakukan pengamanan aksi mahasiswa tidak menodai hubungan baik yang telah dibangun selama ini antara aktivis dan kepolisian. Aparat kepolisian yang bertugas, tambah Imam, tidak sesuai prosedur dan aturan tetap harus mendapat sanksi tegas.

Dia juga meminta Polda Kalimantan Barat untuk transparan dalam penanganan hukum yang melibatkan jajarannya. “Masyarakat harus tahu, siapa oknum polisi pelaku tindak kekerasan itu dan sanksi hukum apa yang diberikan,” pungkasnya. (adg/JPNN/c17/diq)

 ?? SHANDO SAFELA/PONTIANAK POST/JPNN ?? PROTES: Puluhan mahasiswa berorasi di Halaman Mapolda Kalimantan Barat kemarin.
SHANDO SAFELA/PONTIANAK POST/JPNN PROTES: Puluhan mahasiswa berorasi di Halaman Mapolda Kalimantan Barat kemarin.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia