Jawa Pos

Ekspor Alas Kaki Tembus Rp 53,4 T

-

JAKARTA – Industri alas kaki bisa menjadi andalan Indonesia di tengah melemahnya perekonomi­an nasional dan nilai tukar rupiah akhir-akhir ini. Sebab, industri alas kaki merupakan sektor yang nilai perdaganga­nnya terus meningkat gkat dengan rata-rata mengalami surplus.us.

Menteri Perindustr­ian Saleh Husinsin menyatakan, pelaku industri alasas kaki nasional saat ini berjumlah 394 94 perusahaan dengan investasi yangg telah digelontor­kan mencapai Rp 11,3 triliun pada 2014 dan menyerap 643 ribu tenaga kerja. ’’Industri alas kaki termasuk sektor padat karya ( yang sangat berman- faat bagi perekonomi­an nasional,’’ ujarnya kemarin (7/5).

Bukan hanya dari sisi investasi dan produksi, industri alas kaki juga memberikan devisa yang sangat besar bagi negara. ’’Ekspor industri alas kaki terus mengalami peningkata­n. Pada 2014, nilai ekspor produksi alas kaki nasional mencapai USD 4,11 miliar (sekitar Rp 53,4 triliun) atau naik 6,44 persen dari tahun sebelumnya sebesar USD 3,86 miliar,’’ ungkapnya.

Di samping itu, industri alas kaki merupakan salah satu sektor yang terus meningkat nilai perdaganga­nnya dengan rata-rata nilai surplus dalam lima tahun terakhir mencapai USD 2,84 miliar. ’’Pada akhir 2014, surplus perdaganga­n produk alas kaki mencapai USD 3,7 miliar,’’ terangnya.

Sayangnya, pemenuhan pangsa pasar dunia oleh industri alas kaki Indonesia masih sangat kecil, yakni baru mencapai 3 persen. Untuk itu, Saleh menilai bahwa ekspor alas kaki masih perlu ditingkatk­an agar industri alas kaki mampu menjadi penghasil devisa yang besar bagi negara. ’’Tujuan ekspor utama produk alas kaki Indonesia adalah Amerika Serikat, Belgia, Jerman, Inggris, dan Jepang,” paparnya. (wir/c22/tia)

 ?? NUNGKI KARTIKASAR­I/JAWA POS ?? labor-intensive)
FASHIONABL­E: Peragaan produk kulit hasil karya anak negeri saat pembukaan Indo Leather and Footwear 2015
di Jakarta kemarin.
NUNGKI KARTIKASAR­I/JAWA POS labor-intensive) FASHIONABL­E: Peragaan produk kulit hasil karya anak negeri saat pembukaan Indo Leather and Footwear 2015 di Jakarta kemarin.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia