Jawa Pos

Presiden Nobita

-

NOBITA. Begitu menyebut nama itu, ingatan pasti akan melayang ke salah satu tokoh dalam anime Doraemon. Namun, sebetulnya juga ada di Barcelona. Nobita bahkan selalu hadir di Camp Nou, markas jawara Primera Division itu. Tentu saja Nobita yang di Barcelona bukan tokoh berkacamat­a dan manja seperti dalam film Doraemon.

Nobita yang ada di Camp Nou adalah sosok yang paling disegani di Barcelona. Dia adalah tokoh penting dalam manajemen La Blaugrana – julukan Barcelona. Ya, Nobita merupakan panggilan yang diberikan Andres Iniesta dkk kepada Presiden Klub Barcelona Josep Maria Bartomeu

Panggilan itu pun akhirnya populer di kalangan Barcelonis­tas –sebutan pendukung Barca. Itu tampak saat Barca menjalani beberapa pertanding­an terakhir ketika sudah memastikan gelar Primera Division- nya. Teriakan ’’Nobita… Nobita’’ pun menggema.

Saat Barcelona memastikan tiket ke final Liga Champions di Allianz Arena, markas Bayern Muenchen, beberapa waktu lalu nyanyian Ese Nobita, ese Nobita oe oe (Itu Nobita, dia Nobita) pun kerap menggema.

Mengapa dia bisa mendapat julukan Nobita? Padahal, Bartomeu bukan dari Jepang, melainkan asli kelahiran tanah Catalan. Ternyata, julukan Nobita itu diberikan setelah melihat wajahnya. Bartomeu yang menjadi presiden klub Barcelona menggantik­an Sandro Rosell pada 2014 memang mempunyai bentuk wajah mirip Nobita. Ciri khas Nobita yang selalu mengenakan kacamata juga identik dengan Bartomeu.

Bedanya, Bartomeu di Barca ini punya peran penting bagi pembanguna­n skuad asuhan Luis Enrique. Yang paling kelihatan dari kebijakana­nya ialah mendatangk­an beberapa sosok penting ke tubuh Barca. Termasuk mendatangk­an Luis Suarez yang menjadi pelengkap trio MSN bersama Lionel Messi dan Neymar.

Untuk akhir musim ini, kebijakan yang terbaru adalah penegasann­ya akan status Enrique. Menurut Goal, Bartomeu sudah memastikan Enrique tetap berada di balik kendali Barca musim depan. ’’Kontraknya bersama Barca tetap berlangsun­g. Sudahlah, akhiri perdebatan (terkait masa depannya, Red),’’ tegas Bartomeu.

Kontrak Enrique di Barcelona berakhir pada 30 Juni 2016. Walaupun sudah menatap tiga gelar alias Enrique belum disodori kontrak baru. Semoga Bartomeu jeli akan potensi Enrique dan segera memperpanj­ang kontraknya. Kalau dia bodoh seperti Nobita, Enrique pasti akan dilepas. (ren/c4/bas)

 ??  ?? treble winners,
treble winners,

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia