Jawa Pos

Belum Berani Patok Target

-

SURABAYA – PT Asuransi Sinar Mas sempat menunjukka­n kinerja yang membaik pada kuartal I 2015. Penjualan asuransi kendaraan bermotor mengalami peningkata­n 20 persen. Regional Manager PT Asuransi Sinar Mas Jawa Timur Konstantin­us S. Tarung menyatakan, hal tersebut dicapai perseroan di tengah lambatnya pertumbuha­n penjualan kendaraan bermotor.

”Padahal, bank, dan diler dalam penjualann­ya menurun, tapi kami justru tumbuh. Ini berarti kami di bisnis ini meningkat daripada perusahaan asuransi lain. Jaringan yang erat dengan bank, dan diler adalah kunci asuransi meningkatk­an nya,” ujarnya setelah kegiatan literasi keuangan dan pemecahan rekor MURI

mengenai asuransi kepada siswa SD kemarin (27/5). Namun, kalangan industri tetap berharap melambatny­a pertumbuha­n asuransi kendaraan bermotor di kuartal I 2015 tidak terjadi lagi. Momen Ramadan dan Idul Fitri pada kuartal II 2015 diyakini bisa menjadi pemicu pertumbuha­n premi. Namun, seberapa jauh peningkata­n yang akan didapat masih ”abu-abu”.

Konstantin­us menuturkan, pihaknya belum bisa memprediks­i dan menetapkan target pertumbuha­n asuransi kendaraan bermotor. ”Tiap menjelang Lebaran, preminya

isa tumbuh 10 persen karena pembelian mobil dan motor juga meningkat. Tapi, tahun ini kami belum tahu akan seperti apa. Susah menebaknya karena kondisi ekonomi yang memburuk,” katanya. (rin/c23/tia)

t

b

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia