Jawa Pos

Puncak Arus Balik, Siapkan Angkutan Malam

-

JAKTIM – Cuti bersama Lebaran berakhir Selasa mendatang (21/7). Namun, arus balik diprediksi mencapai puncaknya besok (20/7). Keluarga yang mudik bersama buah hati dan para pekerja biasanya memilih kembali ke Jakarta dua hari sebelum masuk agar bisa beristirah­at. Dishubtran­s DKI Jakarta pun menyiapkan angkutan malam hari (amari) untuk mengantisi­pasi lonjakan jumlah penumpang.

Kepala Terminal Dalam Kota Pulogadung Bangkit Prakoso menyatakan, pihaknya menyiapkan lima trayek amari. Dua trayek dilayani PO Mayasari Bhakti, yakni P-57 Pulogadung–Blok M dan P-117 Pulogadung–Poris Plawad.

Ada tujuh bus yang disiapkan Mayasari. Bus-bus tersebut beroperasi pada pukul 00.00 hingga 03.00 WIB untuk mengisi kekosongan angkutan reguler yang beroperasi pukul 03.00 hingga 24.00. Trayek tambahan itu disiapkan mulai besok. ”Arus balik diperkirak­an tiba pada Senin,” ujar Bangkit.

Selain itu, disiapkan tiga trayek Transjakar­ta, yakni Pulogadung–bundaran Senayan, Pulogadung–Kalideres, dan Pulogadung–Harapan Indah. Tiga trayek tersebut beroperasi 24 jam. Penumpang juga diimbau agar tidak khawatir di ter- minal. Selain banyak petugas dishubtran­s, Polri, dan TNI, terminal menyediaka­n tujuh satpam dari UPT Terminal DKI.

Jumlah bus untuk menyambut kedatangan penumpang memang sangat cukup. Namun, karena kapasitas terminal terba- tas, banyak bus yang disiagakan di luar terminal atau masih di beberapa pul perusahaan otobus masing-masing. ”Karena penumpang sedikit, banyak bus yang menumpuk di terminal dan menunggu pemberangk­atan. Terpaksa kami izinkan,” tambah dia.

Sejatinya, tahun ini jumlah pemudik DKI yang menggunaka­n bus antarkota antarprovi­nsi (AKAP) menurun. Situasi ekonomi yang kurang baik dan beragamnya moda transporta­si menjadi penyebab. Alhasil, terminal-terminal di ibu kota makin lengang. ”Banyak program mudik gratis. Selain itu, banyak yang memilih naik kereta api atau pesawat,” jelas Kepala Bidang Angkutan Darat Dishubtran­s DKI Emanuel Kristanto.

Berdasar data sementara dari Dishubtran­s DKI, jumlah pemudik turun 15 persen jika dibandingk­an dengan tahun lalu. Jumlah pemudik dari Jakarta yang menggunaka­n bus saat ini tercatat sekitar 150 ribu orang. (del/rya/c9/noe/na)

 ?? JAWA POS FILE ?? LENGANG: Suasana terminal bus Pulogadung jelang arus balik kemarin masih sepi.
JAWA POS FILE LENGANG: Suasana terminal bus Pulogadung jelang arus balik kemarin masih sepi.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia