Jawa Pos

Selamat Ulang Tahun Moridzt

-

SURABAYA – Kemeriahan tampak di Kebun Binatang Surabaya (KBS) kemarin (18/7). Puluhan pengunjung berkerumun di dekat kandang jerapah. Mereka ikut merayakan hari ulang tahun Moridzt.

Moridzt adalah satu-satunya jerapah KBS yang berasal dari Berlin Zoo, Jerman. Dia didatangka­n ke KBS ketika berumur 1 tahun 9 bulan. Saat ini usianya sudah memasuki tahun ke-4. Moridzt ditempatka­n satu kandang dengan dua ekor zebra.

Pada perayaan hari kelahirann­ya, pengelola KBS menyediaka­n kue ulang tahun untuk Moridzt. Khusus hari itu, pengunjung juga diperboleh­kan memberi makan. ’’Makanannya sudah kami sediakan,’’ ujar Aschta Nita Boestani Tajudin, direktur operasiona­l Perusahaan Daerah Taman Satwa (PDTS) KBS

Jerapah itu awalnya tidak mau mendekati pengunjung. Dia takut karena banyak orang yang mengelilin­gi kandang dan memanggil namanya. ’’Moridzt, sini dong. Selamat ulang tahun,’’ ucap beberapa pengunjung KBS. Sang pawang harus sedikit bersusah payah menggiring Moridzt agar mau mendekati pengunjung.

Setelah dibujuk dengan makanan, Moridzt akhirnya mau mendekat. Petugas terus menjaga agar Moridzt tidak menjauh lagi. Kemudian, sebuah kue ulang tahun disodorkan kepada Moridzt. ’’Kita lihat apa dia mau meniup seperti gajah Gonzales karena ini baru pertama,’’ kata Aschta.

Dengan bantuan pawang, jerapah jantan itu akhirnya mau meniup lilin di kue tar. Setelah itu, pengunjung diperboleh­kan memberi makan dengan sayuran yang sudah disiapkan PDTS KBS. ’’Dia (Moridzt, Red) suka kacang panjang dan buncis, jadi kami berikan itu,’’ tuturnya.

Makanan sengaja dilebihkan dari jumlah yang biasa diberikan pada jam makan setiap hari. Saat hari biasa Moridzt menghabisk­an 15 kilogram sayur. Petugas membaginya untuk dua kali makan dalam sehari. Nah, pada perayaan ulang tahunnya kemarin, PDTS KBS menyediaka­n 12 kilogram sayur sekali makan.

Jerapah Afrika itu tampak ber- semangat menyantap makanan dari pengunjung. Begitu pula sebaliknya, pengunjung terutama anak-anak berebutan memberikan makanan kepada Moridzt. Meski cuaca cukup terik siang itu, mereka tidak peduli. Para orang tua pun sibuk menggendon­g anak mereka agar bisa lebih dekat dengan Moridzt.

Salah seorang pengunjung, Neysa Azalia Syahrozade, menyatakan senang bisa memberi makan jerapah tersebut. Bocah 7 tahun itu terus meminta ibunya, Marsha Wahida, untuk mengambilk­an kacang panjang. Dia mengaku tidak takut dengan jerapah. ’’Berani kok, aku kasih makan empat kali,’’ kata warga Wadung Asri, Waru, Sidoarjo, itu. (ant/c7/oni)

 ?? FRIZAL/JAWA POS ??
FRIZAL/JAWA POS
 ??  ?? TARIK PERHATIAN PENGUNJUNG: M Moridzt meniup lilin di kue tar d dibantu pawang KBS. Jerapah Afrika itu kini berusia
empat tahun.
TARIK PERHATIAN PENGUNJUNG: M Moridzt meniup lilin di kue tar d dibantu pawang KBS. Jerapah Afrika itu kini berusia empat tahun.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia