Jawa Pos

Inovasi Ciptakan Selamatkan untuk Generasi

-

MENGISI kemerdekaa­n di era modern ini, Pemerintah Kota Surabaya menelurkan banyak program dan terobosan untuk kesejahter­aan sosial. Beberapa prestasi baik nasional maupun internasio­nal ikut menginspir­asi dan mengilhami kemajuan di sejumlah daerah lain.

Pemerataan Pendidikan

dan Keahlian

Berbagai terobosan dilakukan untuk mendongkra­k kualitas terutama pemerataan pendidikan di Kota Surabaya. ”Kita coba dorong anak-anak agar masing-masing kelebihan mereka bisa keluar. Oleh karenanya kita berupaya menggratis­kan sekolah terutama kita fasilitasi anak keluarga miskin. Harapannya di kemudian hari dapat memangkas kemiskinan struktural,” ujar Wali Kota Surabaya Tri Rismaharin­i.

Terbaru, diadakan lomba peneliti muda. ”Ada semacam coaching atau karantina antar perguruan tinggi yang diikuti mencapai ribuan anak-anak dari sejumlah kelurahan,” terang Risma.

Tak ketinggala­n sejumlah fasilitas penunjang penting banyak dibangun dan terbukti banyak membantu mendongkra­k pengetahua­n dan wawasan anak-anak hingga warga surabaya. Salah satunya, Surabaya punya sekitar seribu perpustaka­an, yang tidak hanya sebagai tempat membaca tapi juga tempat belajar yang kondusif.

Lebih eksklusif, yakni Broadband Learning Center (BLC). Pusat pembelajar­an komputer dan jaringan internet tersebut sudah mencapai 23 lokasi yang tersebar di antero Surabaya. BLC dimaksudka­n untuk mendidik anak-anak familiar sejak dini dengan internet dan komputer.

Ada pula Rumah Bahasa yang banyak memfasilit­asi siswa maupun umum mempelajar­i bahasa asing, mulai bahasa Inggris hingga mandarin secara gratis. Fasilitas itu turut membantu masyarakat menyiapkan diri menghadapi era global MEA 2015 (Masyarakat Ekonomi ASEAN).

Tak kalah penting, upaya pemerintah untuk memupuk jiwa nasionalis­me yang tinggi melalui Sekolah kebangsaan setiap November. Heroic track, diadakan untuk diikuti oleh siswa-siswi dengan berkunjung ke sejumlah situs yang menyimpan jejakjejak bersejarah dan situs- situs kepahlawan­an Surabaya.

Mudahkan Warga dengan

Layanan Online

Beberapa penghargaa­n internasio­nal inovasi pelayanan publik banyak disabet oleh Surabaya. Terbaru adalah penghargaa­n Future Gov 2014 kategori Future City.

Hal itu karena terobosan baru yang dilakukan oleh Pemkot Surabaya. Salah satunya, aplikasi Surabaya Single Window (SSW). Layanan terpadu online itu memudahkan warga Kota Surabaya maupun warga asing yang ingin berinvesta­si di Surabaya. Seluruh layanan perizinan hingga administra­si kependuduk­an warga Surabaya terintegra­si di sana.

Risma menambahka­n, menyambut HUT ke-70 RI, dirinya mengajak setiap elemen untuk bergotong-royong dan tidak menyerah. Terlebih dalam menghadapi persaingan global yang kian ketat dan kentara harus dapat bersatu menyamakan perbedaan. (shy/xav)

 ?? YUYUNG ABDI/JAWA POS ?? ALTERNATIF: Frontage road dibangun oleh Pemkot Surabaya untuk mengurai kemacetan yang kerap terjadi di Jalan A Yani setiap hari.
YUYUNG ABDI/JAWA POS ALTERNATIF: Frontage road dibangun oleh Pemkot Surabaya untuk mengurai kemacetan yang kerap terjadi di Jalan A Yani setiap hari.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia