Jawa Pos

McLaren Belum Berani Jemawa

Jelang GP Belgia, 23 Agustus

-

STAVELOT – McLaren-Honda seharusnya punya langkah yang lebih ringan untuk menghadapi Grand Prix Belgia akhir pekan ini. Modalnya, hasil positif di lomba sebelumnya, GP Hungaria. Dua pembalap mereka, Fernando Alonso dan Jenson Button, sama-sama meraih poin.

Paling gembira tentu saja Alonso yang untuk kali pertama kembali ke lima besar semenjak reuni di McLaren. Sementara itu, Button berada di posisi kesembilan.

Sayang, hasil tersebut tak serta- merta membuat mereka optimistis di GP Belgia Minggu ini (23/8). Sebab, Honda mengakui karakter Sirkuit Spa-Francorcha­mps tidak sesuai dengan mesin Honda MP4-30 yang terpasang di mobil mereka.

Sirkuit Spa-Francorcha­mps yang memiliki trek lurus panjang membutuhka­n mesin dengan power yang besar. Padahal, sebagaiman­a diketahui, power dan ketahanan mesin masih menjadi kendala utama Honda selama menjalani balapan musim 2015.

Segala upgrade mesin yang mereka lakukan dalam jeda balapan musim panas ini diprediksi belum banyak membantu. ’’Sesi latihan akan menjadi tempat pengujian penting untuk sepasang power unit yang baru dipasang. GP Belgia memang akan sulit, baik bagi tim maupun pembalap,’’ tutur Honda Motorsport Chief Yasuhisa Arai kepada Crash.

Meski begitu, Arai menuturkan, sirkuit di Belgia ini akan mereka jadikan tempat pembelajar­an penting untuk musim depan.

Hal senada keluar dari mulut Alonso. Juara dunia dua kali itu menuturkan, dua seri balapan berikutnya, yakni di Sirkuit Spa-Francorcha­mps, Belgia, dan Monza, Italia, tidak akan bersahabat bagi mereka. ’’Bagaimanap­un, menyenangk­an sekali kembali ke balapan. Setelah seri Hungaria, kami seperti punya semangat lebih. Meski, hasil itu tidak lepas dari keberuntun­gan setelah banyak kejadian di atas lintasan. Kami tetap akan bersaing keras untuk menyelesai­kan lomba dengan hasil positif,’’ tuturnya. (irr/c17/ady)

RAJIN POIN: Fernando Alonso menempati lima besar

di GP Hungaria (26/7).

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia