Jawa Pos

Suplemen Lokal Tumbuh Signifikan

Tertopang Larangan Impor

-

SURABAYA – Industri farmasi merupakan salah satu industri yang mengalami pertumbuha­n cukup tinggi di semester pertama. Selain itu, industri farmasi adalah industri yang menjadi penopang pertumbuha­n industri di Indonesia. Salah satunya, Berlico Farma, perusahaan yang bergerak di bidang farmasi. ”Salah satu yang mendongkra­k pertumbuha­n adalah adanya produk baru di semester pertama kemarin,” kata General Manager PT Berlico Mulia Farma (BMF) Ludwig Brasali kemarin (21/8).

PT Berlico meluncurka­n tiga produk baru tahun ini. Salah satunya adalah suplemen daya tahan tubuh untuk dewasa dan anak pada April lalu. Selain suplemen daya tahan tubuh, PT Berlico meluncurka­n suplemen vitamin E dan vitamin C pada September dan Desember tahun ini. ”Berlico memang fokus menyasar pasar suplemen tahun ini karena potensinya bagus. Setiap tahun konsumsi suplemen selalu tumbuh,” kata Ludwig.

Pertumbuha­n PT Berlico pada semester I 2015 mencapai 13 persen. Sementara pada semester kedua, PT Berlico menargetka­n pertumbuha­n 20–25 persen. ”Adanya tiga produk baru tersebut mampu memberikan kontribusi terhadap pertumbuha­n pendapatan kami, yakni 5–10 persen,” lanjut Ludwig. ”Kami memilih suple- men karena produk ini bukan hanya obat, tetapi sudah menjadi gaya hidup. Bukan hanya di Indonesia, di negaranega­ra maju pun konsumsi suplemen selalu mengalami pertumbuha­n,” kata Product Developmen­t & Promotion Manager PT Berlico Marissa.

Diperkirak­an, pasar suplemen di Indonesia selalu tumbuh 10–15 persen. ”Semua orang ingin sehat sehingga berlomba-lomba untuk mengonsums­i suplemen,” jelas Marissa.

Apalagi, menurut Ludwig, pasar suplemen dalam negeri semakin menjanjika­n karena peraturan larangan impor suplemen. ”Padahal, pasar suplemen impor bisa tumbuh di atas 50 persen. Kami mulai masuk ke pasar yang mereka tinggalkan,” ujar Ludwig. Selain itu, PT Berlico membidik pasar kelas menengah bawah untuk suplemen. Sedangkan mayoritas suplemen impor berada di pasar menengah ke atas. (vir/c22/agm)

 ??  ??
 ?? FRIZAL/JAWA POS ?? PRESTASI: General Manager PT Berlico Ludwig Brasali (kiri) menerima penghargaa­n Indonesia Innovative Quality Award 2015 di Surabaya kemarin.
FRIZAL/JAWA POS PRESTASI: General Manager PT Berlico Ludwig Brasali (kiri) menerima penghargaa­n Indonesia Innovative Quality Award 2015 di Surabaya kemarin.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia