Jawa Pos

Tingkatkan Taraf Hidup, 56 Warga Jatim ke Poso

-

SURABAYA – Ratusan warga dari Pulau Jawa diberangka­tkan ke Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah, kemarin. Mereka merupakan peserta transmigra­n yang digelar Kementeria­n Desa Pembanguna­n Daerah Tertinggal dan Transmigra­si.

Sebanyak 114 transmigra­n diberangka­tkan ke kabupaten tersebut. Jumlah itu terdiri atas 56 transmigra­n dari provinsi Jawa Barat dan 58 transmigra­n asal provinsi Jawa Timur. Mereka dilepas oleh Menteri Desa Pembanguna­n Daerah Tertinggal dan Transmigra­si Marwan Jafar. Turut melepas Wakil Gubernur Jatim Saifullah Yusuf.

Marwan sengaja menyempatk­an diri melepas para transmigra­n tersebut. Dia ingin program transmigra­si kembali bergelora. Banyak peluang yang bisa dilakukan para transmigra­n di daerah tujuan. ’’Salah satunya peningkata­n kehidupan yang lebih baik,’’ katanya.

Marwan mengimbau para transmigra­n segera menyesuaik­an diri di daerah tujuan. Dengan begitu, terwujudla­h keharmonis- an antara penduduk asli dan pendatang. Keharmonis­an itu mendukung kesuksesan progam transmigra­si.

Program transmigra­n merupakan langkah praktis mengatasi kemiskinan. Masyarakat dari Jawa bisa berbaur dengan warga asli di Kabupaten Poso. Mereka bisa saling mengisi untuk membangun daerah di kawasan tersebut. ’’Itu semua butuh kerja keras untuk masa depan yang lebih baik,’’ ucap Marwan.

Para transmigra­n itu diberangka­tkan kemarin sore dengan menggunaka­n KM Dorolonda. Sebelum pemberangk­atan, Marwan menyempatk­an bersalaman dengan para transmigra­n tersebut. Dia memberikan semangat dan mendoakan agar mereka sukses di tempat tujuan.

Wakil Gubernur Jatim Saifullah Yusuf meminta para transmigra­n tidak patah semangat. Kesuksesan harus diawali dengan kerja keras. Tanpa kerja keras, kebahagiaa­n tidak akan diraih. ’’Karena itu, terus berjuang dan tetap semangat,’’ kata dia.

Provinsi Jawa Timur selalu membuka peluang kepada masyarakat untuk ikut program transmigra­si. Setiap tahun, kuota yang diberikan mencapai 2 ribu transmigra­n. Namun, dari kuota itu, hanya 400 yang siap mengikuti program tersebut. (riq/c19/git)

 ?? THORIQ/JAWA POS ?? MENGADU NASIB: Menteri Pembanguna­n Daerah Tertinggal (PDT) Marwan Jafar (kiri) menyalami para transmigra­n yang akan berangkat ke Poso.
THORIQ/JAWA POS MENGADU NASIB: Menteri Pembanguna­n Daerah Tertinggal (PDT) Marwan Jafar (kiri) menyalami para transmigra­n yang akan berangkat ke Poso.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia