Jawa Pos

Punakawan Minta Proyek DPR Ditunda

-

JAKARTA – Proyek pembanguna­n gedung DPR senilai Rp 2,7 triliun membuat gerah tokoh intelektua­l dan budayawan. Kemarin (27/8) mereka menemui pimpinan DPR dan meminta proyek tersebut ditunda.

Rombongan yang menamakan diri sebagai Punakawan itu dikomandoi bos Museum Rekor Dunia Indonesia (Muri) Jaya Suprana. Hadir juga Emil Salim, Mahfud M.D., Antonius Benny Susetyo atau Romo Benny, dan Adhyaksa Dault. Mereka diterima Ketua DPR Setya Novanto beserta dua wakilnya, Fadli Zon dan Agus Hermanto.

Menurut Emil, tujuh proyek senilai Rp 2,7 triliun yang diusulkan DPR tidak lantas bisa menjamin peningkata­n kualitas para anggota dewan. Padahal, yang diinginkan rakyat adalah peningkata­n kualitas intelektua­l anggota dewan. ’’Usulan pembanguna­n itu menyinggun­g hati nurani masyarakat kecil,’’ tuturnya.

Sementara itu, Romo Benny meminta DPR lebih memikirkan persoalan yang berkaitan dengan kepentinga­n rakyat. ’’Lebih baik fokus di dana desa,’’ ucapnya. Dana desa yang digulirkan pemerintah lebih konkret karena langsung bersentuha­n dengan masyarakat. DPR bisa mengawal dana desa tersebut agar benarbenar terasa manfaatnya bagi masyarakat.

Misalnya, pembanguna­n bandara di Singkawang, Kalbar; relokasi warga Kampung Pulo, Jakarta; hingga proyek kereta cepat Jakarta–Bandung. Masukan dari para tokoh tersebut dicatat Setya. Sesekali dia tertawa karena usulan-usulan itu diselipi guyonan.

Setya mengatakan, pihaknya bakal mengevalua­si rencana megaproyek tersebut. ’’Tujuh proyek itu sebenarnya untuk jangka panjang,’’ kata politikus Golkar itu. Pembanguna­nnya dilaksanak­an secara bertahap. Dia memastikan seluruh masukan tersebut bakal diperhatik­an. ’’Tidak ada yang tidak kami tindak lanjuti,’’ ujarnya.

Sementara itu, Fadli Zon mengatakan bahwa DPR secara umum memiliki pandangan yang sama dengan para tokoh tersebut. Indonesia sedang menghadapi persoalan besar. Menurut dia, dalam hal proyek DPR, pihaknya tidak memiliki keinginan untuk memaksakan diri. ’’Apalagi mencari proyek,’’ katanya. (byu/c6/ca)

 ?? HENDRA EKA/JAWA POS ?? SUARA RAKYAT: Tokoh-tokoh masyarakat yang tergabung dalam Punakawan menemui pimpinan DPR di Senayan, Jakarta, kemarin. Mereka, antara lain, (dari kiri) Mahfud MD, J. Kristiadi, dan Jaya Suprana. Mereka ditemui Ketua DPR Setya Novanto (kanan) dan...
HENDRA EKA/JAWA POS SUARA RAKYAT: Tokoh-tokoh masyarakat yang tergabung dalam Punakawan menemui pimpinan DPR di Senayan, Jakarta, kemarin. Mereka, antara lain, (dari kiri) Mahfud MD, J. Kristiadi, dan Jaya Suprana. Mereka ditemui Ketua DPR Setya Novanto (kanan) dan...

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia