Jawa Pos

Bangun Mal dan Water Park Rp 850 Miliar

-

GRESIK – Gresik bakal punya tempat rekreasi modern. Dengan investasi sekitar Rp 850 miliar, mal modern lengkap dengan apartemen, hotel, dan water park dibangun di kawasan Jalan dr Wahidin Sudirohuso­do. Harapan warga Kota Pudak segera terwujud.

Investasi yang mendekati Rp 1 triliun itu diwujudkan PT Bumi Raya Nusantara Permai (BRNP). Kemarin (28/8) pengembang Perumahan Green Garden tersebut melakukan pemancanga­n tiang pertama (

dilakukan Bupati Gresik Sambari Halim Radianto.

”Tahap awal, pembanguna­n mal dulu,” kata Dirut BRNP Yahya Yuwono. Menurut rencana, mal dibangun empat lantai dengan lahan seluas 5,5 hektare. Total lahan untuk semua investasi mencapai 17,5 hektare. ”Setelah mal, baru apartemen, hotel, dan water park,” tambahnya.

Yahya mengatakan, pilihan investor jatuh ke Kota Giri karena belum ada bangunan properti berkonsep kawasan modern. ”Sekaligus bisa menyerap tenaga kerja bagi masyarakat Gresik,” tuturnya.

Yahya optimistis bisa mewujudkan ikon mal. Sebab, sejumlah tenant kakap sudah inden. Mulai pusat perbelanja­an, bioskop, hingga supermarke­t.

Bupati Gresik Sambari Halim Radianto juga yakin investasi properti modern di Kota Giri akan ramai. Sebab, pendapatan per kapita masyarakat Gresik sekarang Rp 52 juta per tahun. Pertumbuha­n ekonomi 7,36 persen.

”Selama ini masyarakat Gresik menghabisk­an uangnya di Surabaya, Malang, maupun Mojokerto,” katanya. Bila mal ini terealisas­i, masyarakat Gresik memilih membelanja­kan uang di kota sendir. (yad/c10/roz)

 ?? CHUSNUL CAHYADI/JAWA POS ?? MEWAH DAN MEGAH: Wabup Moh. Qosim (kanan) melihat maket bakal mal, apartemen, hotel, dan water park di Jalan dr Wahidin Sudirohuso­do kemarin.
groundbrea­king). Groundbrea­king
CHUSNUL CAHYADI/JAWA POS MEWAH DAN MEGAH: Wabup Moh. Qosim (kanan) melihat maket bakal mal, apartemen, hotel, dan water park di Jalan dr Wahidin Sudirohuso­do kemarin. groundbrea­king). Groundbrea­king

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia