Jawa Pos

Iran Terjunkan Pasukan ke Syria

-

DAMASKUS – Presiden Syria Bashar al-Assad mendapat dukungan tambahan. Setelah pasukan Rusia berdatanga­n, kini giliran sekutunya yang lain, yaitu Iran. Aktivis dan pengamat HAM di Syria melaporkan, kemarin (15/10) pasukan Iran telah sampai. Mereka tiba di Bandara Internasio­nal Bassel al-Assad, dekat Jableh, Provinsi Latakia, Syria.

Bandara Bassel al-Assad memang masih dikuasai pasukan pemerintah. Sejak Selasa (13/10), seluruh penerbanga­n keluar dan masuk bandara dibatalkan. Saat ini bandara tersebut telah menjadi pangkalan udara bagi pasukan dari Iran dan Rusia. Sebelumnya, bantuan pasukan dan persenjata­an dari Rusia juga masuk lewat bandara di Latakia itu.

Jumlah pasukan Iran sampai kemarin memang hanya ratusan orang. Namun, para aktivis melaporkan, sebelumnya ada kiriman pasukan dari Iran dan jumlah mereka kini bisa mencapai ribuan.

Penerjunan pasukan itu sudah diperkirak­an. Rabu (14/10), Kepala Komisi Kebijakan Luar Negeri dan Keamanan Nasional Parlemen Iran Alaeddin Boroujerdi telah menegaskan bahwa pemerintah

INFO PENDIDIKAN Iran siap mengirimka­n pasukan jika pemerintah Syria meminta.

” Yang terpenting, Iran serius untuk memerangi terorisme. Kami telah menyuplai bantuan, senjata, serta mengirimka­n penasihat ke Syria dan Iraq,” ujar Boroujerdi setelah menemui parlemen Syria di Damaskus untuk membahas operasi gabungan melawan pemberonta­k. Iran lebih fokus pada serangan darat. Target utamanya adalah markas pemberonta­k di Aleppo. Mereka akan didukung dengan serangan udara dari Rusia. (AFP/ Al Jazeera/sha/c23/ami)

 ?? AFP ?? KASIH SEPANJANG MASA: Museum yang mendorong anak agar berbakti kepada orang tua dibuka di Sichuan, Tiongkok, pada Februari lalu.
AFP KASIH SEPANJANG MASA: Museum yang mendorong anak agar berbakti kepada orang tua dibuka di Sichuan, Tiongkok, pada Februari lalu.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia