Jawa Pos

Libatkan Relawan Awasi Calon

-

JAKARTA – Sejumlah organisasi pegiat pilkada memublikas­ikan situs pengawasan pilkada kemarin (15/10). Website kawalpilka­da. id itu siap menyajikan informasi yang diperlukan publik tentang calon kepala daerah. Karena itu, mereka mengundang masyarakat untuk ikut menjadi relawan.

Website tersebut merupakan hasil kolaborasi empat LSM pegiat pemilu. Yakni, Code4Natio­n, Turun Tangan, Perludem, dan Data Science Indonesia. Aktivis Turun Tangan Herry Dharmawan menjelaska­n, saat ini pihaknya memiliki 150 relawan di 57 kabupaten/kota. Ada beberapa jenis pengawasan yang dilakukan kawalpilka­da. Di antaranya, riset data calon, mengadili kandidat, dan kawal TPS.

Dalam riset data, pihaknya memerlukan banyak relawan untuk menyuplai semua informasi calon kepala daerah. Saat ini mereka masih mengandalk­an informasi yang disediakan KPU. Namun, masyarakat bisa ikut menjadi relawan.

Dalam hal mengadili kandidat, saat ini kawal pilkada mengembang­kan fitur yang mampu menampung laporan pelanggara­n pilkada. ’’ Karena ma sih dalam pengemba ngan, se mentara kami langsung beri link ke Bawaslu,’’ terangnya. Untuk kawal TPS, relawan akan menyajikan kejadian- kejadian di TPS pada hari H pemungutan suara.

Peneliti Perludem Sebastian Vishnu menjelaska­n, website itu dibuat karena sampai saat ini masih banyak masyarakat yang belum tahu rekam jejak calon kepala daerah di wilayah masing-masing. Akibatnya, mereka berpotensi memilih kucing dalam karung. ’’Ini upaya kami membantu KPU menyosiali­sasikan pilkada,’’ katanya.

Sebagian data disuplai Perludem dari hasil kerja sama dengan KPU. Diharapkan, akses publik terhadap para calon kepala daerah makin mudah setelah informasin­ya muncul di website tersebut. Dengan demikian, masyarakat pun lebih mudah pula untuk mengawasi. (byu/c17/ca)

 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia