Jawa Pos

Keruk Saluran, Lebarkan Jalan

-

Sudah seminggu ini pengerukan berlangsun­g di Jalan Raya Karah, tepatnya di depan sentra PKL Karah. Selain dua ekskavator, di tepi jalan tampak tumpukan 18 box culvert. Para pengendara yang melewati proyek tersebut diharapkan bersabar karena jalan menyempit.

Proyek pengerukan yang dimulai pada 7 Oktober itu merupakan awal dari pelebaran jalan. ”Lalu lintas di jalan tersebut memang ramai sehingga jalan perlu dilebarkan,” ucap Lurah Karah Suwarni saat ditemui Jawa Pos kemarin (15/10).

Proyek tersebut dikerjakan pihak ketiga melalui lelang, PT Cahaya Indah Madya Pratama, dengan menggunaka­n box culvert. Harapannya, setelah itu saluran tidak mudah tersumbat.

Secara terpisah, Kepala Rayon Jambangan di Dinas Pekerjaan Umum, Bina Marga, dan Pematusan (DPUBMP) Gatot Priambodo menuturkan, proyek tersebut akan menjadikan jalan lebih lebar 3 meter. ”Pengerukan dilanjutka­n dengan pemasangan box culvert, lalu pelebaran jalan,” jelas Gatot.

Proyek itu ditargetka­n selesai selama 60–90 hari. Artinya, proyek diperkirak­an rampung sekitar Desember. Selain saluran di depan sentra PKL, lanjut dia, pengerjaan disambungk­an ke saluran yang mengarah ke Jalan Kebon Agung. ”Tetapi, menggunaka­n box culvert kecil, tidak seperti yang di depan sentra PKL itu,” tuturnya.

Selain itu, saluran drainase di Jalan Petemon Barat, Kelurahan Petemon, Kecamatan Sawahan, juga dalam proses perbaikan. Perbaikan saluran air itu mengerahka­n satu ekskavator untuk mempercepa­t proses pengerukan tanah. ”Pengerjaan­nya baru-baru ini,” ucap Camat Sawahan Yunus. Proses perbaikan sistem drainase di daerahnya itu sebagai persiapan menjelang musim penghujan.

Yunus berpendapa­t, pembenahan drainase semacam itu memang perlu dilakukan di setiap wilayah di Surabaya. Khusus wilayahnya, perbaikan saluran dengan menggunaka­n box culvert. Hal itu sesuai hasil dari musrenbang (musyawarah perencanaa­n pembanguna­n). ”Jadi itu memang pembanguna­n berdasarka­n keinginan dari warga,” ujarnya.

 ?? GALIH COKRO/JAWA POS ?? LEBIH LEBAR: Saluran di depan sentra PKL Karah dikeruk untuk dipasang box culvert.
GALIH COKRO/JAWA POS LEBIH LEBAR: Saluran di depan sentra PKL Karah dikeruk untuk dipasang box culvert.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia