Jawa Pos

Inventaris­asi Penanganan Pelanggara­n

Panwaslih Koordinasi MK

-

GRESIK – Gugatan hasil pilbup Gresik mendapat perhatian serius dari panitia pengawas pemilihan (panwaslih). Saat ini, lembaga tersebut mulai menginvent­arisasi seluruh penanganan pelanggara­n yang terjadi selama pelaksanaa­n pilbup. Panwaslih juga berkoordin­asi dengan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait materi gugatan atas hasil pilbup Gresik.

”Sebab, sampai saat ini, kami belum mengetahui secara terperinci materi gugatan itu,” kata Komisioner Panwaslih Gresik Ulul Azmi Rizal kemarin (24/12).

Dia menjelaska­n, meski tidak masuk dalam pihak termohon dalam gugatan itu, panwaslih tetap bakal terlibat dalam tahap gugatan tersebut. Karena itu, sambil menunggu materi gugatan, saat ini panwaslih mulai menginvent­arisasi seluruh pelanggara­n selama tahapan pilbup hingga proses penanganan­nya.

Inventaris­asi tidak hanya untuk pelanggara­n yang ditangani panwaslih, tetapi juga seluruh pelanggara­n yang ditangani panwas kecamatan (panwascam). ”Kami perlu memastikan seluruh pelanggara­n yang masuk, termasuk penanganan­nya,” katanya.

Selama tahapan pilbup, panwaslih sedikitnya menangani 14 laporan dugaan pelanggara­n. Di antara jumlah itu, semua sudah ditangani. Jenis pelanggara­nnya beragam. Mulai pelanggara­n kampanye, dugaan penggunaan dana APBD oleh pasangan calon, hingga money

Mayoritas pelanggara­n itu tidak bisa ditindakla­njuti.

Di bagian lain, setelah coblosan hingga munculnya gugatan hasil pilbup, pasangan Sambari Halim RadiantoMo­h. Qosim (SQ) tidak pernah berhenti beraktivit­as dengan publik.

Pada Rabu (23/12) misalnya, di kediaman Sambari di Kelurahan Gending, Kebomas, keduanya menggelar silaturahm­i serta doa bersama anak yatim dan warga untuk mengisi malam Maulid Nabi.

Dalam kesempatan itu, keduanya juga sepakat tidak mau terlalu berpolemik soal gugatan yang saat ini muncul. Mereka memilih untuk mengisi waktu selama masa ”tun- da” tahapan pilbup dengan berkumpul bersama warga. ”Lebih baik kami berdoa bersama anak yatim dan masyarakat. Insya Allah, masyarakat Gresik akan mendapat yang terbaik,” ujar Qosim.

Hal senada diungkapka­n Sambari. Dia memilih menghormat­i semua proses hukum yang saat ini berlangsun­g. ”Kami anggap apa yang terjadi saat ini adalah sebuah dinamika. Namun, kami yakin, akhir dari drama ini akan berbuah kegembiraa­n bagi mayoritas masyarakat Gresik,” kata Sambari.

Seperti diketahui, saat ini tahapan pilbup Gresik pasca penetapan hasil perolehan suara oleh KPU Gresik resmi dihentikan. Itu terjadi setelah kubu Husnul Khuluq-Achmad Rubaie resmi mengajukan gugatan pilbup ke MK. (ris/c6/dio)

 ??  ??
 ?? ARIS IMAM/JAWA POS ?? TAK BERHENTI: Sambari (kiri) dan Qosim menggelar doa bersama anak yatim dan warga di kediaman Sambari di Kelurahan Gending, Rabu (23/12).
politics.
ARIS IMAM/JAWA POS TAK BERHENTI: Sambari (kiri) dan Qosim menggelar doa bersama anak yatim dan warga di kediaman Sambari di Kelurahan Gending, Rabu (23/12). politics.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia