Jawa Pos

Jaring Pengendara Bonceng Tiga dan Knalpot Brong

-

POLISI akan menerjunka­n banyak personel saat malam pergantian tahun. Pengamanan akan dilakukan mulai gerbang masuk kota hingga objek-objek vital. Razia besar-besaran juga dilakukan terhadap warga yang merayakan acara tahun baru secara ugal-ugalan. ”Kami terjunkan 2.500 personel untuk pengamanan malam tahun baru,” kata Kabagops Polrestabe­s Surabaya AKBP Raydian Kokrosono.

Mereka merupakan gabungan dari jajaran Polda Jatim, TNI, dan instansi-instansi Pemkot Surabaya. Mereka disiagakan di empat titik masuk Kota Pahlawan.

Korps seragam cokelat ingin masyarakat Surabaya menikmati malam tahun baru. Untuk itu, mereka mengantisi­pasi masyarakat luar kota yang akan masuk ke Surabaya. Sebanyak 30 truk disiapkan untuk mengangkut kendaraan yang terjaring razia. ”Kami akan melakukan operasi besar-besaran. Bonceng tiga dan pakai knalpot brong akan kami cegat,” tegas Raydian.

Untuk kelancaran arus lalu lintas, sejumlah titik persimpang­an dijaga petugas. Karena ada panggung di pusat kota, depan Gedung Negara Grahadi, mungkin polisi akan mengalihka­n arus. ”Kami sudah terbiasa kalau ada pengalihan arus. Sudah kami siapkan semuanya,” lanjut Raydian.

Selain itu, polisi tetap menjaga keamanan di dalam kota. Beberapa hotel, tempat rekreasi, maupun pusat perbelanja­an akan mendapat perhatian. Gereja yang masih melaksanak­an misa juga dijaga ketat. ”Pihak keamanan hotel maupun pusat perbelanja­an sudah kami panggil untuk berkoordin­asi,” imbuh mantan Kasatlanta­s Polrestabe­s Surabaya tersebut.

Di kompleks perumahan, polisi akan menerjunka­n patroli srikandi. Perumahan mendapat pengawasan karena banyak rumah yang ditinggal pemiliknya untuk merayakan acara tahun baru di luar kota. Para srikandi yang berkoordin­asi dengan polsek akan berkelilin­g untuk mempersemp­it ruang gerak kejahatan.

Patroli srikandi sudah menjadi andalan Polrestabe­s Surabaya. Selain di perumahan, mereka di mal-mal. Pesta diskon menjelang tahun baru akan menarik minat masyarakat untuk mendatangi sejumlah tempat perbelanja­an. ”Srikandi akan memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat,” ujar Raydian.

Biasanya tahun baru tidak hanya dirayakan malam. Pada 1 Januari, masyarakat juga diperkirak­an memenuhi wahana rekreasi. Hal itu sudah diantisipa­si. Salah satu contohnya di Kebun Binatang Surabaya (KBS). Biasanya akan terjadi penumpukan kendaraan. ”Semua objek vital sudah kami koordinasi­kan. Termasuk tempat rekreasi,” ucap alumnus Akademi Kepolisian (Akpol) 1997 tersebut. (did/c7/git)

 ?? AHMAD KHUSAINI/JAWA POS ?? ANTISIPATI­F: Polisi menjelaska­n kepada warga bahwa saat pergantian tahun baru, pengendara dengan knalpot brong akan terjaring razia.
stand by
AHMAD KHUSAINI/JAWA POS ANTISIPATI­F: Polisi menjelaska­n kepada warga bahwa saat pergantian tahun baru, pengendara dengan knalpot brong akan terjaring razia. stand by

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia