Jawa Pos

Terbang Lebih Tinggi

-

KIEV – Sekaya apa pun klub itu, bisa beli pemain mana pun, dan bisa juara di pentas domestik tetap belum sahih disebut elite Eropa selama belum menjuarai Liga Champions. Elite lokal, ya. Itulah yang masih dialami Manchester City setelah sewindu menjadi klub kaya raya.

Sudah tiga musim beruntun mereka bermain di Liga Champions. Hasil terbaik mereka hanya sampai babak 16 besar. Nah, kali ini mereka berpotensi terbang lebih tinggi. Mereka hanya bersua klub Ukraina Dynamo Kiev pada first leg babak 16 besar dini hari nanti ( siaran langsung RCTI/beIN Sports 1 pukul 02.45 WIB).

Selama dua musim beruntun City harus bertemu raksasa Spanyol Barcelona. Sialnya, mereka selalu takluk. Tentu mereka ingin membeli mimpi layaknya dilakukan Chelsea bersama Roman Abramovich. Ya, Chelsea diambil alih pada 2003 dan juara Liga Champions pada 2011–2012.

Itu memang proses instan, tetapi tidak benar-benar instan. Ada proses. Dan, Chelsea menggapai itu setelah sembilan musim. Kalau belajar sekaligus membanding­kan dengan Chelsea, satu atau dua tahun lagi City juga bisa. Bahkan, bisa saja lebih cepat. Dan, musim ini adalah salah satu momennya

Keputusan Manajer City Manuel Pellegrini memainkan pasukan KW (baca: bukan pasukan utama) dalam babak kelima Piala FA (21/2) mengakibat­kan mereka menjadi bulan-bulanan Chelsea. City dengan pasukan pelapisnya dihajar 1-5 di Stamford Bridge.

Namun, itu bukti bahwa Pellegrini sangat serius menghadapi Dynamo. Dia berupaya mengerahka­n tenaga dan pasukan terbaiknya untuk berfokus kepada Dynamo dan pertarunga­n mereka di Liga Champions. Terlepas belakangan dia terlihat galau.

Bagaimana tidak galau. Belum juga musim berakhir, karir Pellegrini di City sudah dipastikan tamat. Posisinya digantikan Pep Guardiola pada musim depan. Sejak hal itu diumumkan secara resmi, performa City melorot. Dalam tiga laga terakhir, gawang City kebobolan sepuluh kali.

Sebelum dibantai Chelsea lima gol, mereka kalah oleh Leicester City 1-3 (6/2) dan Tottenham Hotspurs 1-2 (14/2) di Premier League. Tentu bukan modal yang menawan sebelum melawan Dynamo.

’’ Jika kami berpikir laga ini adalah mudah buat dilalui, kami akan terelemina­si. Saya akan selalu menaruh kewaspasda­an menuju pertanding­an ini,’’ kata Pellegrini sebagaiman­a diberitaka­n Mirror (23/2).

Enam nama pemain City dipastikan absen serta satu diragukan fit dalam laga itu. Mereka adalah Samir Nasri, Jesus Navas, Kevin de Bruyne, Fabian Delph, Eliaquim Mangala, dan Wilfried Bony. Adapun kebu- garan Bacary Sagna diragukan saat menuju laga tersebut.

Now or never, City. Demikian tagline yang diusung Pellegrini kepada anak asuhnya. Melongok ke belakang atau dua musim terakhir, City selalu mentok di babak 16 besar Liga Champions.

Seperti apes, City selalu bertemu raksasa Spanyol Barcelona di babak 16 besar. Pada 2013–2014, City dibabat Barcelona dengan agregat 1-4. Lalu, pada 2014– 2015, City memperkeci­l kalahannya dengan agregat 1-3.

’’Performa di lapangan serta bagaimana hasil akhir laga akan menjadi penting buat laga sekrusial ini. Kami harus bermain lebih baik jika ingin melaju ke babak selanjutny­a,’’ tutur pria berusia 62 tahun itu.

Pellegrini menyatakan kalau timnya mewaspadai serangan balik Dynamo. Nama Andriy Yarmolenko adalah sosok paling ditakuti oleh mantan pelatih Villarreal itu.

Yarmolenko sudah mencetak dua gol di ajang Liga Champions musim ini. Pemain timnas Ukraina itu berdasar statistik Whoscored melakukan 1,4 tembakan per laga, lalu 2,6 key passes per laga, dan 1,6 kali dribel sukses per laga.

Buat menghentik­an Yarmolenko di sisi kiri pertahanan City, Gael Clichy serta Fernandinh­o bisa secara bergantian mengawasi.

Kiper City Joe Hart pun optimistis timnya bisa melalui babak 16 besar musim ini. Apabila dua musim terakhir selalu bertemu tim kelas berat, musim ini mereka menghadapi lawan lebih ringan.

’’City harus menunjukka­n kerja keras serta penampilan yang lebih baik ketimbang di Piala FA lalu. Kami akan meluncur lebih jauh ke perempat final musim ini,’’ ucap kiper timnas Inggris itu.

Di sisi lain, tactician Dynamo Serhiy Rebrov menyatakan, meski menjadi tuan rumah, bukan perkara mudah mengalahka­n City. Kepada harian Komanda kemarin, dia mengatakan bahwa timnya mengalami jeda kompetisi yang cukup lama.

Terakhir bermain dalam laga resmi pada 10 Desember lalu saat melawan Maccabi Tel Aviv di Liga Champions. Pada jeda musim dingin ini, Dynamo berlatih di kawasan Spanyol dan melakukan banyak uji coba.

’’Saya menghormat­i Pellegrini sebagai seorang pelatih yang profesiona­l. Namun, kami yakin tim kami akan sangat semangat karena bagaimana juga bertemu tim besar sekelas City sangat membanggak­an,’’ ujar pria berusia 41 tahun.

Selain itu, setelah dibebaskan dari sanksi UEFA, kali pertama Dynamo boleh bermain di NSK Olimpiyski­y Stadium lagi dengan disaksikan penonton. Dalam laga sebelumnya, melawan Maccabi, mereka bermain tanpa sorakan pendukungn­ya.

 ?? ANDREW COULDRIDGE/REUTERS-PAUL ELLIS/AFP ?? Aleksandar
Dragovic Raheem Sterling
ANDREW COULDRIDGE/REUTERS-PAUL ELLIS/AFP Aleksandar Dragovic Raheem Sterling
 ??  ??
 ?? AFP PHOTO/GERARD JULIEN
AP PHOTO/MARTIN MEISSNER ?? LEBIH FIT: Striker City Sergio Aguero akan kembali turun lapangan melawan Dynamo Kiev setelah di laga sebelumnya melawan Chelsea di Piala FA (21/2) tenaganya disimpan. BERBAHAYA: Penyerang Atletico Antoine Griezmann harus diwaspadai oleh pertahanan tuan rumah PSV dini hari nanti. TEROBOSAN: Pelatih Bayern Pep Guardiola diprediksi akan melakukan perubahan di City.
AFP PHOTO/GERARD JULIEN AP PHOTO/MARTIN MEISSNER LEBIH FIT: Striker City Sergio Aguero akan kembali turun lapangan melawan Dynamo Kiev setelah di laga sebelumnya melawan Chelsea di Piala FA (21/2) tenaganya disimpan. BERBAHAYA: Penyerang Atletico Antoine Griezmann harus diwaspadai oleh pertahanan tuan rumah PSV dini hari nanti. TEROBOSAN: Pelatih Bayern Pep Guardiola diprediksi akan melakukan perubahan di City.
 ?? EPA/ROMAN PILIPEY ?? KAMI SIAP: Bintang Dynamo Kiev Andriy Yarmolenko berlatih bersama rekanrekan­nya menyongson­g laga kontra Manchester City dini hari nanti.
EPA/ROMAN PILIPEY KAMI SIAP: Bintang Dynamo Kiev Andriy Yarmolenko berlatih bersama rekanrekan­nya menyongson­g laga kontra Manchester City dini hari nanti.
 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia