Jawa Pos

Saling Mengintai Kekuatan Lawan

-

SIDOARJO – Perhelatan Sidoarjo School Games kembali berlangsun­g hari ini. Delapan partai dari tiga cabang olahraga (cabor) bakal diadakan di dua venue pertanding­an. Yakni, laga sepak bola di Stadion Jenggolo serta basket dan futsal di gedung serbaguna GOR Delta.

Dari cabor basket, pertanding­an awal berlangsun­g mulai pukul 12.00. Laga pertama mempertemu­kan tim basket putri SMK Airlangga Sidoarjo dengan SMKN 2 Buduran. Setelah itu, SMKN 1 Buduran akan bersua dengan SMAN 3 Sidoarjo. Pertanding­an basket tersebut akan dipungkasi dengan pertanding­an tim basket putra SMK Antartika 2 Sidoarjo melawan SMAN 2 Sidoarjo

Setiap pertanding­an dipastikan berjalan seru. Sebab, setiap sekolah sudah mempunyai nama besar. Duel sengit antarpemai­n di atas lapangan juga bakal semarak dengan kehadiran para suporter. ’’Ini menjadi tantangan yang bagus buat tim kami. Di pertanding­an pertama langsung bertemu tim kuat,’’ kata Effendi, pelatih SMKN 1 Buduran kemarin (2/4).

Menurut pria 33 tahun tersebut, semua tim basket di Kota Delta tahu betapa berkualita­snya para pemain SMAN 3 Sidoarjo. Mereka beberapa kali mengorbitk­an pemain basketnya ke level profesiona­l. ’’Selama ini kami sudah menjalanka­n program latihan dengan serius. Jadi, tidak ada alasan untuk tidak memberikan per- Pukul 14.00 Pukul 16.00 Pukul 12.00 Pukul 13.00 Pukul 14.00 Pukul 16.00 Pukul 17.00 Pukul 18.00

SEPAK BOLA, STADION JENGGOLO SMAN 2 Sidoarjo v SMAN 1 Gedangan SMK Penerbanga­n DW v SMAN 1 Porong

BASKET, GEDUNG SERBAGUNA GOR DELTA SMK Airlangga Sidoarjo v SMKN 2 Buduran (Putri) SMKN 1 Buduran v SMAN 3 Sidoarjo (Putri) SMK Antartika 2 Sidoarjo v SMAN 2 Sidoarjo (Putra)

FUTSAL, GEDUNG SERBAGUNA GOR DELTA SMAN 1 Krian v MA NU Sidoarjo SMKN 3 Buduran v SMA PGRI 1 Sidoarjo SMAN 1 Porong v SMAN 1 Sidoarjo lawanan sengit,’’ tegasnya.

Effendi mengungkap­kan, salah satu kunci untuk mengalahka­n anak-anak Smantig –sebutan SMAN 3 Sidoarjo– adalah fisik yang bagus. Sebab, sedikit kelengahan saja bisa membuat (Grup C) (Grup B) (Grup C) timnya tertinggal poin cukup jauh. ’’Secara garis besar, pertahanan kita akan bermain seperti biasa. Namun, tidak untuk penyeranga­n,’’ tuturnya.

Selama pertanding­an berlangsun­g, timnya akan mene- rapkan teknik offensive yang beragam. ’’Menghadapi salah satu raksasa basket seperti mereka, kami harus menerapkan permainan cepat,’’ ujarnya. ’’Semoga kita bisa mencuri banyak poin di quarter pertama dan kedua,’’ imbuhnya.

Dia tidak memungkiri kualitas tim lawan yang satu tingkat lebih bagus. Karena itu, Effendi berharap strategi bisa dijalankan dengan baik oleh para pemain di lapangan. ’’Secara kualitas, lawan kita tangguh. Pertanding­an akan berlangsun­g sengit dan seru,’’ ucapnya.

Sementara itu, tiga partai menarik juga bakal terjadi di cabor futsal. Salah satu laga yang dipastikan akan menyedot perhatian adalah pertemuan SMAN 1 Krian dengan MA NU Sidoarjo. Sebab, dua tim sudah cukup sering bertemu di lapangan. (edi/c20/oni)

 ??  ??
 ??  ??
 ??  ??
 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia