Jawa Pos

Delay gara-gara Candaan Bom Dua Polisi

-

JAMBI – Penumpang pesawat Lion Air JT 601 tujuan Jambi–Jakarta terpaksa diturunkan. Sebab, ada ancaman teror bom di pesawat tersebut kemarin pagi (4/4). Isu bom yang beredar membuat penumpang dan pihak Bandara Sultan Thaha Jambi panik. Tim Gegana Satbrimob Polda Jambi diturunkan untuk mengecek dugaan teror bom di pesawat Lion Air tersebut.

Namun, setelah pesawat diperiksa tim Geganasat Brimob Polda Jambi, ancaman bom tidak ditemukan. Pesawat yang sempat delay akhirnya diperboleh­kan kembali lepas landas. Pihak Angkasa Pura II Bandara Sultan Thaha Jambi pun kembali menegaskan instruksi sanksi pidana bagi yang memberikan informasi palsu bahwa ada bom di wilayah bandara.

Gurit Setiawan, operation service manager, menjelaska­n, saat proses boarding time salah seorang penumpang bertanya kepada penumpang lain terkait isi tasnya yang terlihat berat. ’’Apa isi tas kau itu? Isinya bom, jawab penyebar isu itu,’’ katanya sambil menirukan percapakan tersebut.

Lebih lanjut dijelaskan, percakapan tersebut didengar salah seorang pramugari. Kemudian, peramugari tersebut melaporkan ke kapten pilot. ’’Oleh pilot dilaporkan ke pihak bandara dan kita lakukan delay serta pemeriksaa­n terhadap pesawat dan penumpang,’’ jelasnya.

Selain itu, sambung Gurit, bagasi barang bawaan penumpang di- scan ulang sebagai langkah antisipasi ancaman tersebut. ’’Ancaman tersebut hanya candaan antara dua orang penumpang. Namun, hal itu sudah diatur undang-undang, meskipun hanya bercanda tetap ada proses hukumnya,’’ ujarnya.

Berdasar informasi yang dirangkum, informasi palsu tentang bom tersebut disebarkan dua oknum polisi yang bertugas di Polresta Jambi. Keduanya adalah Briptu Roleski Situmeang dan Briptu Mayer Sinaga.

Keduanya digiring Avsec ( aviation security) ke ruang staf untuk dimintai keterangan. Selang beberapa waktu, anggota Propam dan Satintelka­m Polresta Jambi tiba di ruang staf Avsec untuk mengintero­gasi keduanya. Briptu Roleski Situmeang dan Briptu Mayer Sinaga kemudian dibawa Propam Polresta Jambi menuju Mapolda Jambi guna proses selanjutny­a. (cok/jpg/c5/diq)

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia