Jawa Pos

Hanura Perkuat Kualitas Kader

-

PASURUAN – Ketua DPD Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Jawa Timur Kelana Aprilianto berharap anggota legislatif­nya di DPRD se-Jawa Timur benar-benar berkompete­n dan berkomitme­n tinggi. Kemarin mereka diberi pembekalan agar semakin berkualita­s dalam menjalanka­n tugas sebagai wakil rakyat.

’’Keyakinan dan semangat belum cukup sebagai kader partai. Dibutuhkan keberanian dan sifat rela berkorban agar setiap anggota Partai Hanura bisa menjadi kader,’’ kata Kelana saat memberikan sambutan dalam acara tersebut di Hotel BJ Perdana Kota Pasuruan kemarin (6/4).

Dalam Pemilihan Umum Legislatif 2014 di Jawa Timur, Hanura berhasil mengantark­an 67 kadernya duduk sebagai anggota legislatif di DPRD kabupaten dan kota. Ada pula dua kader untuk DPRD Provinsi Jatim dan dua kader untuk DPR.

Kelana menambahka­n, pembekalan anggota legislatif tersebut diperlukan agar tidak ada lagi selentinga­n yang selama ini kerap dibicaraka­n. Yaitu, adanya kader-kader Hanura yang menyatakan bahwa kalau tidak ada mereka, Hanura tidak dapat kursi. ’’Selentinga­n seperti itu tidak boleh muncul lagi,’’ ucapnya.

Acara pembekalan anggota legislatif DPRD Partai Hanura se-Jawa Timur juga menjadi momentum untuk konsolidas­i internal partai. Sebab, akan digelar musyawarah cabang (muscab) di seluruh DPD Partai Hanura di Jawa Timur.

Kader-kader Hanura menanggapi positif pembekalan itu. Mereka sangat antusias. Nanda Gutman dari DPD Partai Hanura Kota Malang menyatakan, pembekalan menjadi modal penting untuk memenangka­n Partai Hanura pada Pileg 2019.

’’Saya sangat mengapresi­asi kegiatan pembekalan yang digelar DPD Jatim. Pembekalan ini bisa menjadi modal awal untuk memenangka­n pileg,’’ katanya.

Kelana juga mengungkap­kan pentingnya peran peduli ekonomi yang dilakukan Partai Hanura saat ini. Bukti nyatanya, kata Kelana, adalah membuka banyak lapangan pekerjaan. Misalnya, pembudiday­aan sorgum yang belum banyak diketahui orang awam. Budidaya itu sangat menjanjika­n bagi perkembang­an ekonomi masyarakat. (*)

 ?? EVA/PEMASARAN JAWA POS ?? KONSOLIDAS­I: Kelana (tengah) menghadiri pembekalan anggota legislatif Hanura se-Jatim di Pasuruan kemarin.
EVA/PEMASARAN JAWA POS KONSOLIDAS­I: Kelana (tengah) menghadiri pembekalan anggota legislatif Hanura se-Jatim di Pasuruan kemarin.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia