Jawa Pos

Menpora: Rasanya seperti di Amerika

Honda DBL Camp 2016 Resmi Dibuka

-

SURABAYA – Opening ceremony Honda DBL Camp 2016 resmi dibuka pagi kemarin

Bertempat di DBL Academy Court, gedung Graha Pena Surabaya lantai 2, Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi turut hadir membuka langsung camp basket terbesar se-Indonesia itu.

Selain membuka pergelaran tahunan tersebut, menteri asal Bangkalan, Madura, itu meresmikan dua fasilitas baru milik PT DBL Indonesia. Imam membubuhka­n tanda tangan untuk seremoni peresmian DBL Academy Court serta kantor baru PT DBL Indonesia. Masing-masing fasilitas tersebut terletak di gedung Graha Pena lantai 2 dan 4.

”Luar biasa. Ini yang ideal. Tadi di lapangan rasanya sudah seperti di Amerika,” ucap Imam menanggapi fasilitas baru milik PT DBL Indonesia itu.

Menteri berusia 43 tahun tersebut memang tampak antusias saat diajak berkelilin­g area DBL Academy Court. Dia ditemani Direktur Utama PT DBL Indonesia Azrul Ananda. Imam melihat langsung berbagai macam fasilitas. Mulai lobi, ruang ganti, gym, dan tentu saja lapangan.

Menteri yang menjabat sejak 27 Oktober 2014 itu bahkan sempat mencoba fasilitas measuremen­t test milik camper Honda DBL Camp. Imam mengukur arm span (rentang tangan) miliknya. Saat menunjukka­n angka 178, dia berceletuk. ”Kalau segitu, cocok nggak saya jadi pemain basket,” ucapnya sambil tersenyum.

Imam juga sempat menyapa serta berfoto bersama 224 student athlete dan 52 pelatih yang berasal dari 25 kota dan 22 provinsi seIndonesi­a. Dia berterima kasih atas kiprah DBL selama ini. Imam menyebut DBL berjasa ikut menggairah­kan olahraga tanah air. Khususnya cabang olahraga basket.

”Medali perak (putra dan putri) basket di SEA Games Singapura 2015 lalu bisa menjadi salah satu bukti. Itu capaian hebat,” ucap Imam.

Di sisi lain, Honda DBL Camp 2016 akan berlangsun­g sampai Selasa (6/9). Camper bakal digembleng enam trainer dari World Basketball Academy (WBA) Australia yang dipimpin legenda basket Negeri Kanguru Andrew Vlahov.

Azrul sendiri dalam opening ceremony berpesan kepada camper agar memanfaatk­an waktu dengan baik selama di Surabaya. Menurut dia, tidak ada yang menang atau yang kalah di DBL Camp ini.

Semua yang datang merupakan pemain terbaik dari daerah masing masing. Azrul mencontohk­an, para peserta camp bisa meneladani salah seorang interprete­r camp tahun ini M. Rizal Falconi. Pemain Garuda Bandung itu adalah camper tahun 2010 dan kiprahnya terus meroket sampai terpilih masuk tim nasional. Namun, ada juga yang berkarir di bidang lain. Salah satunya menjadi pilot.

”Berjanjila­h kepada saya, bantu juga anak-anak muda lain di sekitarmu sesuai kapasitas kemampuan masing-masing sepulang dari sini,” ucap Azrul disambut tepuk tangan riuh camper. (irr/raz/c17/nur)

 ?? DITE SURENDRA/JAWA POS ?? KOMPAK: Dari kiri, Dendy Sean (MPM), Andy Wijaya (AHM), Azrul Ananda, Menpora Imam Nahrawi, Elfira Mahda (DBL Indonesia), dan Nurwahid (Jawa Pos).
DITE SURENDRA/JAWA POS KOMPAK: Dari kiri, Dendy Sean (MPM), Andy Wijaya (AHM), Azrul Ananda, Menpora Imam Nahrawi, Elfira Mahda (DBL Indonesia), dan Nurwahid (Jawa Pos).
 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia