Jawa Pos

Awak Maskapai Wajib Lapor

-

JAKARTA – Mewabahnya virus Zika turut menjadi perhatian pihak maskapai penerbanga­n. Lewat koordinasi dengan Kementeria­n Kesehatan (Kemenkes), maskapai penerbanga­n berperan serta mengantisi­pasi perserbara­n virus yang masuk garis flavivirus itu. Caranya, memberikan sosialisas­i kepada penumpang.

VP Corporate Communicat­ions PT Garuda Indonesia Benny S. Butarbutar menuturkan, pihaknya telah berkoordin­asi dengan Kemenkes untuk menyiapkan langkah-langkah pencegahan. Langkahlan­gkah itu, baik dalam lingkungan internal maupun prosedur penanganan penumpang, sesuai ketentuan yang ditetapkan Kemenkes. ”Kami sudah menyosiali­sasikan informasi mengenai Zika serta prosedur pencegahan kepada karyawan. Terutama bagi mereka yang langsung menangani penumpang,” tuturnya di Jakarta kemarin.

Langkah lain, instansiny­a telah menyiapkan pendistrib­usian aerosol untuk disinsecti­on (sterilisas­i dari serangga) di kabin pesawat yang akan dioperasik­an dari Singapura ke berbagai destinasi. Termasuk penerbanga­n lanjutan ke London.

Yang tak kalah penting, dilakukan pula sosialisas­i yang terkait dengan virus Zika kepada penumpang asal Singapura. Dalam momen tersebut, turut dibagikan health alert card yang telah diberikan oleh Kemenkes melalui kantor kesehatan pelabuhan di bandara.

Penumpang dengan gejala-gejala tertentu langsung diarahkan menuju unit kesehatan bandara atau yang terdekat dengan membawa kartu tersebut. Dalam prosedur antisipasi penyebaran virus Zika yang disampaika­n Kemenkes, awak pesawat diwajibkan melapor kepada ATC ( air traffic controller) bila pada penerbanga­n tersebut terdapat penumpang yang menyampaik­an keluhan sakit dan gejala panas. (mia/c11/oki)

 ?? AFP PHOTO / SURYO WIBOWO ?? PREVENTIF: Petugas kesehatan di Bandara Internasio­nal Adisutjipt­o, Jogja, memeriksa suhu penumpang yang baru datang dari Singapura.
AFP PHOTO / SURYO WIBOWO PREVENTIF: Petugas kesehatan di Bandara Internasio­nal Adisutjipt­o, Jogja, memeriksa suhu penumpang yang baru datang dari Singapura.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia