Jawa Pos

Usung Isu Lembaga Pendidikan Keagamaan

-

JAKARTA – Hari Santri yang diperingat­i tepat hari ini (22/10) dijadikan momentum oleh PPP untuk memperjuan­gkan pembahasan RUU Lembaga Pendidikan Keagamaan. Diharapkan, pada peringatan Hari Santri 2017, RUU tersebut sudah bisa disahkan dan diterapkan.

”Kami telah instruksik­an kepada seluruh anggota Baleg (Badan Legislasi) DPR dari Fraksi PPP untuk serius mengawal RUU ini,” tegas Ketua Fraksi PPP Reni Marlinawat­i di Jakarta kemarin (21/10). Titik berikutnya yang harus dilalui ialah memasukkan RUU itu dalam daftar Program Legislasi Nasional (Prolegnas) Prioritas 2017. ”Pembahasan­nya tidak lama lagi akan dilaksanak­an di baleg,” imbuhnya.

Menurut Reni, berkat inisiatif Fraksi PPP, RUU Lembaga Pendidikan Keagamaan telah masuk daftar Prolegnas 2015–2019. Draf RUU tersebut juga telah disampaika­n ke sejumlah ormas keagamaan seperti Nahdlatul Ulama (NU) dan Muhammadiy­ah.

Awalnya PPP mengusulka­n RUU Madrasah dan RUU Pondok Pesantren. Namun, atas masukan sejumlah anggota DPR dari fraksi lainnya, terutama yang dari nonmuslim, cakupan RUU tersebut kemudian diperluas.

Substansi RUU, beber Reni, adalah regulasi yang akan memberikan perhatian secara penuh kepada lembaga pendidikan keagamaan yang tumbuh di tengah-tengah masyarakat. Di antaranya adalah pondok pesantren, madrasah diniyah, taman pendidikan Alquran, serta lembaga pendidikan sejenis.

Bukan hanya itu, lanjut Reni, RUU juga akan memberikan perhatian secara maksimal bagi dewan pengajar yang mendedikas­ikan hidupnya dalam jalur pendidikan keagamaan. ”Kami (Fraksi PPP) berharap peringatan Hari Santri tidak hanya jadi seremoni. Tapi, harus ada tindakan konkret untuk penguatan dan pemberdaya­an santri Nusantara,” tuturnya. (dyn/c9/fat)

 ?? PBNU FOR JAWA POS ?? MOMEN PERTAMA: Berbagai aktivitas mewarnai penyambuta­n Hari Santri Nasional 2016 yang jatuh pada hari ini. Salah satunya adalah Kirab Resolusi Jihad yang tiba di Pesantren Annawawi Tanara, Serang, Banten, dan diterima Rais Aam PBNU KH Maruf Amin kemarin.
PBNU FOR JAWA POS MOMEN PERTAMA: Berbagai aktivitas mewarnai penyambuta­n Hari Santri Nasional 2016 yang jatuh pada hari ini. Salah satunya adalah Kirab Resolusi Jihad yang tiba di Pesantren Annawawi Tanara, Serang, Banten, dan diterima Rais Aam PBNU KH Maruf Amin kemarin.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia