Jawa Pos

Andalkan Aransemen Kunci Tampil Keren

-

FINALLY, kemarin (21/10) hari terakhir audisi tahap pertama Honda Zetizen Band 2k16 diadakan. Kesempatan itu tak disia-siakan para peserta yang telah berkumpul di Kharisma Studio, tempat audisi. Mereka berusaha tampil demi memikat hati para juri.

Salah satu cara para peserta adalah mengaranse­men lagu pilihan mereka menjadi makin easy listening dan khas. Bahkan, ada beberapa peserta yang berani mengemas aransemen lagu dengan cukup ekstrem.

Misalnya, Project, band asal SMA Muhammadiy­ah 2 Surabaya. Dengan mengusung genre fusion, permainan rancak dengan ritme yang rapat serta didukung chopper dari bas membuat Project punya ciri khas sendiri.

Project berani mengaranse­men lagu Hotline Bling milik Drake secara total. Lagu yang awalnya hiphop berubah 180 derajat dengan balutan fusion. Menurut Ferdy Zein, vokal is Project, mereka memang sengaja mengubah total Hotline Bling karena lagu itu lagi hit. ” Lagu ini jadi satu tantangan yang sangat seru buat kami. Sebab, meng ubahnya juga terbilang sulit,” ungkapnya.

Jika Project bermain dengan fusion, For Twenty, finalis Honda DetEksi Band 2k15, memilih genre pop rock. Awalnya, band yang beranggota enam personel tersebut mengusung genre pop jazz. ’’Sebelumnya kan, selama tiga tahun, kami punya keyboardis­t. Kali ini kami menggantin­ya dengan komposisi dua gitar,’’ ujar Naufal Aldias, gitaris For Twenty.

Meski terjadi sedikit perombakan, permainan For Twenty tak kalah oleh peserta lainnya. Power sang vokalis Clara Vita seakan meregenera­si kekuatan vokal For Twenty. Sebab, meski diubah secara ekstrem, Clara tampak stabil dalam bernyanyi. ” Vokalisnya keren sih karena bisa menyesuaik­an personel lainnya meskipun chord- nya berubah.”

Tak mau kalah, MIMI Band dari SMA Mimi Surabaya menunjukka­n power

Irama syahdu yang didapat dari sang Jose Philipe dan suara halus Alda Wiyekedell­a menjadikan band itu sangat unik. Sunday Morning, lagu milik Maroon 5, dibawakan apik lewat sentuhan blues. Lagu tersebut seakan menjadi senjata utama mereka di akhir penampilan.

Selain itu, improvisas­i dari permainan mereka sangat unik. ”Mereka nggak cuma main balok. Jenis permainan

jadi poin plus untuk mereka,” kata Adi Nugroho, salah seorang juri Honda Zetizen Band 2k16.

Menurut dia, skill aransemen para peserta terbilang apik. Terlebih, harmonisas­i mereka sangat baik dan bisa bermain dengan presisi. ” Skill individu para peserta sangat bagus. Yang terpilih bakal saya gembleng lagi sehingga bisa lebih ciamik,” tutup Adi.

Yap, tunggu pengumuman peserta yang lolos 15 besar Honda Zetizen Band 2k16 ya! (afr/c5/adn)

 ?? IVAN/ZETIZEN TEAM ?? all-out ATRAKTIF: Matrix, band asal SMA Muhammadiy­ah 2 Surabaya, tampil memukau lewat lagu Siti Nurbaya milik Dewa 19 dan Hero milik The Script dalam audisi kemarin (21/10). chord nya. keyboardis­t pentatonic blues
IVAN/ZETIZEN TEAM all-out ATRAKTIF: Matrix, band asal SMA Muhammadiy­ah 2 Surabaya, tampil memukau lewat lagu Siti Nurbaya milik Dewa 19 dan Hero milik The Script dalam audisi kemarin (21/10). chord nya. keyboardis­t pentatonic blues

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia