Jawa Pos

Emosi Messi Meledak di Lorong

-

LAGA di Etihad Stadium kemarin sebenarnya memberikan catatan spesial bagi Lionel Messi. Yang pertama, dia menjalani starter keseratus di Liga Champions sejak memulai debut pada musim 2004–2005. Messi pun menjadi pemain ke-21 yang berhasil melakukan itu. Uniknya, gol Messi ke gawang Manchester City tercipta pada menit ke-21.

Gol tersebut menjadi gol ke-54 penyerang berjuluk La Pulga (Si Kutu) –julukan Messi– selama fase grup Liga Champions. Menggeser Raul Gonzalez yang menorehkan 53 gol.

Namun, semua catatan indah itu harus disikapi dengan kegetiran. Selain Barca kalah, emosi Messi meluap pada akhir pertanding­an. Tepatnya di lorong menuju ruang ganti.

Dilaporkan pemain City yang larut dalam euforia kemudian melontarka­n kata-kata provokatif terhadap kapten timnas Argentina itu. melansir, ada pemain City yang menyebut Messi dengan ’’pecundang’’.

Walhasil, Messi naik pitam dan berteriak (berarti bodoh dalam bahasa Spanyol) kepada pemain yang belum diketahui identitasn­ya itu. Masih dirasuki amarah, Messi yang ditemani ofisial tim Carles Nadal menuju ke ruang ganti City. Di depan ruang ganti, dia berteriak, ’’Hai bodoh, kemari dan tunjukkan mukamu, jangan bersembuny­i!”

Aksi itu belum mendapat konfirmasi resmi dari dua klub. Penjelasan datang dari striker City Sergio Aguero yang sahabat Messi. ’’Aku mendengar (suara Messi), tapi aku tidak tahu apa yang dia ucapkan,’’ katanya. ( apu/c4/dns)

 ?? PHIL NOBLE/REUTERS-RUI VIEIRA/AP JASON CAIRNDUFF/REUTERS ?? SUKSES BALAS: Lionel Messi kecewa melihat para pemain Manchester City merayakan gol ketiga di Etihad Stadium kemarin dini hari WIB (2/11). Foto kanan, gaya Pep Guardiola dalam memberikan instruksi kepada anak asuhnya.ya. bobo Cadena Cope, The Metro...
PHIL NOBLE/REUTERS-RUI VIEIRA/AP JASON CAIRNDUFF/REUTERS SUKSES BALAS: Lionel Messi kecewa melihat para pemain Manchester City merayakan gol ketiga di Etihad Stadium kemarin dini hari WIB (2/11). Foto kanan, gaya Pep Guardiola dalam memberikan instruksi kepada anak asuhnya.ya. bobo Cadena Cope, The Metro...

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia