Jawa Pos

Terancam Tak Boleh Gunakan Nama BEAST

-

SEOUL – Beauty, sebutan fans boyband BEAST, harap-harap cemas. Nasib grup yang debut pada 2009 tersebut sedang tak jelas. Kontrak dengan label Cube Entertainm­ent habis per 15 Oktober lalu. Namun, hingga kini, belum ada berita tentang kontrak baru. Para fans yakin, Son Dong-woon, Yong Jun-hyung, Yang Yoseob, Lee Gi-kwang, dan Yoon Doo-joon tidak berniat memperpanj­ang kontrak dengan Cube.

’’Biasanya, wacana perpanjang­an kontrak muncul sekitar enam bulan sebelum jatuh tempo. Nah, hal itu tidak terjadi,’’ ungkap sumber Cube Entertainm­ent sebagaiman­a dikutip Soompi.

Sebelum kontrak habis, boyband yang sebelumnya dikenal dengan nama B2ST itu sempat merilis album. Pada Juli lalu, BEAST meluncurka­n full album ketiga, Highlight. Jika benar kontrak tak lagi dibuat, Cube Entertainm­ent kehilangan lagi bintang besarnya. Sebelumnya, mereka ditinggalk­an girlband 4Minute. Grup yang beranggota lima personel itu bubar. Hanya Hyun-ah, sang leader, yang bertahan di agensi berlambang kubus merah muda itu.

Perwakilan resmi Cube menegaskan, BEAST belum benar-benar mengundurk­an diri dari manajemen tersebut. Mereka berharap BEAST bertahan. ’’Kami masih menunggu feedback dari member BEAST. Kami memegang hak nama mereka hingga 10 tahun ke depan,’’ tegas perwakilan label tersebut sebagaiman­a dikutip Allkpop.

Karena hak nama sudah dimiliki Cube, berarti lima personel tersebut tidak boleh menggunaka­n nama BEAST jika meninggalk­an agensi itu. Leader boyband tersebut, Doo-joon, menyatakan ingin mencoba tantangan baru. ’’Kami sangat berterima kasih dapat dukungan penuh dari label selama tujuh tahun. Namun, buat tahun-tahun ke depan, kami ingin mencoba tantangan baru. Salah satunya mendirikan label indi,’’ ujarnya dalam sebuah wawancara radio pada September lalu.

Upaya BEAST mendirikan label sendiri, tampaknya, serius. Boyband yang awalnya punya anggota enam orang tersebut telah mengganden­g seorang produser eks JYP Pictures, kumpulan produser musik yang merupakan bentukan JYP Entertainm­ent. ’’Kami tidak bisa komentar banyak mengenai talent yang di luar manajemen kami,’’ katanya.

Para fans menyayangk­an timing kemunculan isu kontrak yang kurang pas. Sebab, menjelang pengujung tahun ini, personel BEAST banyak disibukkan dengan proyek individu. Sang raper, Jun-hyung, merupakan salah seorang regular guest di musim kedua reality show Hitmaker. Sedangkan Doo-joon dan Ki-kwang sama-sama sibuk di dunia akting. Keduanya juga masuk line-up FC Men yang akan menyambang­i Indonesia pada Sabtu (5/11). (fam/c19/ayi)

 ?? CUBE ENTERTAINM­ENT ?? BELUM JELAS: Personel BEAST, dari kiri, Son Dong-woon, Yong Jun-hyung, Yang Yoseob, Lee Gi-kwang, dan Yoon Doo-joon. Mulai 15 Oktober lalu kontrak dengan Cube berakhir.
CUBE ENTERTAINM­ENT BELUM JELAS: Personel BEAST, dari kiri, Son Dong-woon, Yong Jun-hyung, Yang Yoseob, Lee Gi-kwang, dan Yoon Doo-joon. Mulai 15 Oktober lalu kontrak dengan Cube berakhir.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia