Jawa Pos

Sarat Edukasi, Didukung Puluhan Vendor Konstruksi

Megabuild East Indonesia Berlangsun­g pada 3–6 November

-

MEGABUILD East Indonesia dibuka kemarin, Kamis (3/10). Pameran arsitektur, desain interior, dan bahan bangunan terbesar di Indonesia ini berlangsun­g di Grand City Surabaya. Peresmiann­ya ditandai dengan pemukulan gong oleh Wakil Gubernur Jawa Timur Saifullah Yusuf, Kepala Dinas PU Cipta Karya & Tata Ruang Pemrov Jawa Timur Gentur Prihantono, Ketua Dewan Pengurus Provinsi Ikatan Nasional Tenaga Ahli Konsultan Indonesia (Intakindo) Irviandi Basuki, Ketua Himpunan Desainer Interior Indonesia (HDII) Jawa Timur Niken Rarasrini, dan General Manager Reed Panorama Exhibition­s James Boey.

’’Megabuild East Indonesia ini bukan sekadar pameran. Ini adalah ajang bagi distributo­r untuk menjangkau pasar Indonesia bagian Timur. Selain itu, sebagai bekal bagi pengunjung untuk mendapatka­n pengetahua­n terutama dalam tiga hal yakni arsitektur, interior desain, dan bahan bangunan,” kata Wakil Gubernur Jawa Timur Saifullah Yusuf atau biasa disapa Gus Ipul.

Senada dengan penjelasan Gus Ipul, James Boey menuturkan bahwa Jawa Timur khususnya Surabaya adalah pintu masuk yang paling tepat untuk menjamah daerah-daerah di Indonesia bagian Timur. ’’Surabaya adalah kota dengan pertumbuha­n ekonomi terce pat di Indonesia. Terdapat peningkata­n yang signifikan setiap tahun. Itulah kenapa Surabaya dipilih sebagai kota yang kami datangi,’’ ujar James Boey saat ditemui dalam acara pembukaan Megabuild East Indonesia.

James Boey juga menargetka­n sebanyak 15 ribu pengunjung bakal memadati

acara yang berlangsun­g hingga 6 November ini. Sarat akan edukasi,

itu sangat tepat bagi para distributo­r, agen, developer, konsultan, kontraktor, arsitek, desain interior, dekorator, pemerintah­an, asosiasi, dan mahasiswa. Namun, tak menutup kemungkina­n masyarakat umum ikut hadir di sana.

Dalam dua panggung yang berbeda, sebanyak 17 seminar dan talk show diadakan untuk dapat diikuti oleh pengunjung secara gratis. Akan ada seminar dengan tema

yang efektif dan efisien juga tema strategi desain efisien namun nyaman bagi penghuni. Berbagai tema pun disiapkan untuk

seperti bahasan tentang fengsui dan desain interior. Tawaran menarik pun diberikan untuk pengunjung. Di antaranya, gratis konsultasi selama empat hari berturut-turut dan program crazy

dengan diskon hingga 50 persen. Anda juga diberi kesempatan untuk menyaksika­n peluncuran produkprod­uk berteknolo­gi terbaru.

’’Dengan pameran Megabuild East Indonesia ini, berbagai produk terbaik dan informasi terkini tentang arsitektur makin cepat di- update oleh masyarakat. Apalagi, berbagai asosiasi dan elemen mahasiswa ikut terlibat di dalamnya. Maka, ada dua ranah yang sukses dirangkul lewat itu yakni pemasaran dan pendidikan,” tutur Ketua Dewan Pengurus Provinsi Ikatan Nasional Tenaga Ahli Konsultan Indonesia (Intakindo) Irviandi Basuki. (ree/xav)

 ?? YUYUNG ABDI/JAWA POS ?? venue event retailer, event
YUYUNG ABDI/JAWA POS venue event retailer, event
 ?? YUYUNG ABDI/JAWA POS ?? DIDUKUNG BANYAK PIHAK: Pembukaan Megabuild East Indonesia oleh Wakil Gubernur Jatim Saifullah Yusuf, Kepala Dinas PU Cipta Karya & Tata Ruang Pemrov Jatim Gentur Prihantono, Ketua Dewan Pengurus Provinsi Intakindo Irviandi Basuki, Ketua HDII Jatim...
YUYUNG ABDI/JAWA POS DIDUKUNG BANYAK PIHAK: Pembukaan Megabuild East Indonesia oleh Wakil Gubernur Jatim Saifullah Yusuf, Kepala Dinas PU Cipta Karya & Tata Ruang Pemrov Jatim Gentur Prihantono, Ketua Dewan Pengurus Provinsi Intakindo Irviandi Basuki, Ketua HDII Jatim...

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia