Jawa Pos

Pin Pengikat Persahabat­an

Ditraktir Warga Lokal Main Boling

-

MORGAN HILL – Dengan penuh haru, Jessica Guevara memeluk seluruh anggota regu putri SDI Tompokersa­n, Lumajang. Olivia, adiknya, juga turut membaur. Sang ibu, Robin Reichenbac­h-Guevara, menyaksika­n momen perpisahan tersebut dengan berkaca-kaca.

’’Ini sangat manis,’’ ucapnya. Di Minggu siang (20/11) yang mendung itu, keluarga Guevara dengan dua girl scouts ciliknya, Jessica dan Olivia, berada di Mybooksmar­t, toko buku dan mainan cerdas di Morgan Hill, California. Di kota kecil di pinggir San Jose tersebut, para scout cilik juara Indonesia Scouts Challenge (ISC) 2015–2016 bersama Antangin Junior Province Championsh­ip Jawa Timur itu sebelumnya diajak memilah bukubuku dan mainan yang disuka. Segelas cokelat hangat menambah hangat suasana. Jessica sempat membagi-bagikan pin girl

scouts Amerika Serikat (AS). Pin tersebut sekaligus menjadi tanda ikatan persahabat­an tetap terjalin meski telah terpisahka­n jarak. ’’Aku senang bisa mendapat kesempatan bertemu kalian,’’ ujar Jessica.

Siswi kelas VI Britton Middle School itu berharap bisa tetap saling kontak. Dia juga ingin suatu saat bisa datang berkunjung ke Indonesia. Tidak lupa, Jessica membagikan akun Instagram dan Musically miliknya.

Ketika pagi regu putra SDN 1 Rogojampi, Banyuwangi, dan regu putri SDI Tompokersa­n, Lumajang, mengunjung­i pemadam kebakaran South Santa Clara County. Jason Ertz dan Jordan Rodriguez, petugas setempat, memberikan penjelasan secara runtut tentang tugas-tugas salah satu korps paling dihormati di Negeri Paman Sam tersebut.

Mulai dari ruangan-ruangan penting di pemadam kebakaran hingga alat-alat pemadam api dan pertolonga­n pertama dalam situasi krisis dijelaskan dengan lugas. Mereka pun menjadi paham bahwa petugas pemadam kebakaran memiliki banyak tugas. Tidak hanya mengatasi api, tetapi juga memberikan pertolonga­n pertama pada korban manusia yang celaka.

Di akhir sesi, Jason dan Jordan serta Dan Rabe, sang komandan, membagibag­ikan kenang-kenangan berupa miniatur helm, pin, dan poster kepada para scout cilik. ’’Aku berharap kalian semua enjoy,’’ kata Jason.

Minggu (20/11) waktu setempat atau kemarin WIB juga diisi aktivitas santai seperti bermain boling bersama. Satu per satu mencoba permainan tersebut sambil menunggu pizza untuk santap siang. Kejutan terjadi ketika ada salah seorang pengunjung yang merupakan warga lokal mentraktir seluruh

scouts cilik untuk boling sesi kedua. Sebagai ucapan terima kasih, dengan riang, juara Indonesia Scouts Challenge (ISC) 2015–2016 bersama Antangin Junior Province Championsh­ip Jawa Timur menampilka­n yel-yel khas mereka di depan pengunjung baik hati tersebut.

Kegembiraa­n kemarin lantas dilengkapi dengan belanja-belanja di Gilroy Premium Outlets. Di sana scouts cilik memburu barang

branded dengan diskon gila-gilaan. Hari ini scouts cilik mempersiap­kan diri untuk kembali pulang ke tanah air. Namun, mereka bakal menyempatk­an diri untuk piknik di Santa Cruz serta tidak lupa menengok markas perusahaan-perusahaan teknologi di Silicon Valley. (*/c15/ dio)

 ?? DITE SURENDRA/JAWA POS ?? SAHABAT JAUH: Anggota scouts putri dari SDI Tompokersa­n Lumajang memeluk perpisahan Jessica Guevara dan Olivia (bawah) dari Girl Scouts USA Northern California di Santa Carla, California, Minggu (20/11).
DITE SURENDRA/JAWA POS SAHABAT JAUH: Anggota scouts putri dari SDI Tompokersa­n Lumajang memeluk perpisahan Jessica Guevara dan Olivia (bawah) dari Girl Scouts USA Northern California di Santa Carla, California, Minggu (20/11).
 ?? DITE SURENDRA/JAWA POS ?? DAPAT KEJUTAN: Satrio Adi Baskoro bermain boling di Morgan Hill Bowl, California, pada hari terakhir sebelum kembali ke tanah air.
DITE SURENDRA/JAWA POS DAPAT KEJUTAN: Satrio Adi Baskoro bermain boling di Morgan Hill Bowl, California, pada hari terakhir sebelum kembali ke tanah air.
 ?? DITE SURENDRA/JAWA POS ?? TAMBAH WAWASAN: Jason Ertz dari South Santa Clara County Fire District setelah memberikan penjelasan kepada para scout cilik.
DITE SURENDRA/JAWA POS TAMBAH WAWASAN: Jason Ertz dari South Santa Clara County Fire District setelah memberikan penjelasan kepada para scout cilik.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia