Jawa Pos

Pria tanpa Identitas Tewas Disambar KA

-

SIDOARJO – Insiden hilangnya nyawa di lintasan kereta api (KA) terulang. Yang terbaru terjadi di sisi utara Stasiun Pagerwojo, Sidoarjo, kemarin (24/12). Seorang pria paro baya tewas dengan kondisi mengenaska­n setelah disambar KA Jayabaya jurusan Malang–Jakarta.

Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 13.30. Kejadian tersebut bermula saat KA Jayabaya yang datang dari selatan mendadak berhenti setelah melewati Stasiun Pagerwojo. Kondisi itu menarik perhatian petugas stasiun yang sedang berjaga. Sebab, KA tersebut tidak dijadwalka­n berhenti di sana. Terlebih, KA itu juga terdengar membunyika­n bel beberapa kali sebelum berhenti.

Benar saja, di sekitar lokasi KA berhenti, ternyata ada tubuh seorang pria yang tergeletak. Kejadian tersebut kemudian dilaporkan ke polisi. Tidak ada kartu identitas yang ditemukan di tubuh korban. Warga yang tinggal di sekitar stasiun diharapkan mengetahui identitas pria itu. ’’Bukan orang sini,’’ ujar Karim, salah seorang warga.

Ucapan pria 48 tahun tersebut dibenarkan Sucipto, warga lain. Menurut dia, korban adalah orang dengan gangguan kejiwaan. Sehari-hari dia tinggal di semaksemak utara stasiun. Lokasinya tidak jauh dari titik tabrakan dengan KA. ’’Sering diingatkan untuk pergi karena berbahaya, tetapi selalu kembali,’’ tuturnya.

Begitu mendapat laporan, sejumlah petugas dari Polsek Sidoarjo Kota mendatangi tempat kejadian perkara (TKP). Mereka berkoordin­asi dengan Unit Identifika­si Polresta Sidoarjo. Jasad korban selanjutny­a dievakuasi ke RSUD Sidoarjo.

Kapolsek Sidoarjo Kota Kompol Rochsulull­ah menyatakan, petugas tidak menemukan kartu identitas di lokasi kejadian. Dia mengimbau masyarakat yang merasa kehilangan anggota keluarga untuk segera melapor kepada polisi. ’’Ciri-ciri korban, mengenakan kaus dan celana pendek hitam. Usia sekitar 35 tahun,’’ ucapnya.

 ?? EDI SUDRAJAT/JAWA POS ?? TAK TERAWAT: Petugas bersama warga mendatangi lokasi yang menjadi tempat tinggal korban kemarin.
EDI SUDRAJAT/JAWA POS TAK TERAWAT: Petugas bersama warga mendatangi lokasi yang menjadi tempat tinggal korban kemarin.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia