Jawa Pos

Curhat Mereka soal Listrik

-

HAMPIR setiap Sabtu-Minggu listrik di daerah kami, Desa Pungging, Kec. Pungging, padam. Termasuk saat hari libur. Tidak ada pemberitah­uan lebih dulu dari pihak terkait. Padamnya listrik bisa lama sekali, pukul 08.00–20.00. Entah ada hujan atau tidak, tetap terjadi pemadaman. Beberapa kali saya menghubung­i PLN tidak ada jawaban. AGNES IRAWATI, Jalan Pungging, Mojokerto, 081335165x­xx

TEMPAT tinggal kami di Desa Buncitan, Sedati, Sidoarjo, terjadi pemadaman listrik setiap hari. Pemadamann­ya tidak mengenal waktu. Bisa pagi, siang, bahkan malam. Apa sedang terjadi krisis listrik di Sidoarjo? Kalau ada gangguan atau pemelihara­an jaringan, kok ya setiap hari. Apakah listrik harus digilir, mengingat di sekitar Gedangan banyak berdiri pabrik atau industri. Efeknya, hak warga untuk mendapatka­n listrik terganggu. FERY WIDYANTO, Jalan Kutisari, Surabaya, 081235548x­xx

SAYA memiliki usaha cuci mobil dan motor di wilayah Gunung Anyar Tambak, tepatnya seberang Perumahan Gunung Anyar Central Park Regency. Pada 7 Februari terjadi angin kencang yang merobohkan pohon di sekitar tempat usaha saya dan membuat kabel PLN putus. Saya melapor ke PLN 123 pukul 18.30. Namun, sampai 8 Februari tidak ada petugas PLN yang datang.

Bila dihitung, saya sudah lebih dari enam kali menelepon PLN 123. Apa seperti ini pelayanan PLN? Tarif naik harus setuju. Namun, ketika ada masalah dan gangguan, petugas sangat slow response. Terus terang, kondisi tersebut sangat berpengaru­h terhadap usaha atau bisnis yang saya lakukan. Mohon penjelasan. HASBY A. RAZZAQ, Medokan Sawah, Rungkut, Surabaya, 081330102x­xx

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia