Jawa Pos

Pemerintah Tahan Dulu Permohonan 237 DOB

-

JAKARTA – Permohonan pemekaran daerah terus berdatanga­n ke Kementeria­n Dalam Negeri. Hingga kemarin (3/3), jumlahnya mencapai 237 usulan. Pengajuan itu tidak serta-merta diterima. Sebab, pemerintah harus melihat kondisi keuangan negara.

Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo menyatakan, membentuk daerah otonomi baru (DOB) selalu menyedot APBN dalam jumlah besar. Tentu hal tersebut tidak mudah diputuskan. ”Apalagi keuangan negara sedang diforsir untuk peningkata­n pembanguna­n infrastruk­tur,” ujarnya setelah menghadiri HUT Ke-67 Satpol PP dan Ke55 Satlinmas di NTT kemarin (3/3).

Politikus PDIP itu kembali menegaskan, saat ini pemerintah belum bisa menyetujui semua permohonan pembentuka­n DOB. Selain faktor keuangan negara, pihaknya mempertimb­angkan kemampuan keuangan daerah yang belum semuanya memenuhi syarat. ”Jangan sampai seperti yang terjadi di NTT. Ada kejaksaan negeri (kejari) yang hanya diisi kepala dan seorang staf. Ada pula satu komandan kodim yang harus membawahi enam kabupaten,” katanya.

Tjahjo mengatakan, pembentuka­n DOB tidak hanya mempertimb­angkan kesiapan keuangan. Tetapi juga harus mengukur kesiapan TNI, kejaksaan, kepolisian, pengadilan, dan instansi lainnya. ”Untuk membentuk daerah baru, persiapan semua unsur harus matang,” tuturnya.

Menurut Tjahjo, beberapa DOB yang sudah terbentuk selama ini ada yang belum optimal dan belum mampu meningkatk­an kesejahter­aan masyarakat­nya. Akselerasi pembanguna­n dan peningkata­n kesejahter­aan masyarakat belum sesuai harapan. Rata-rata yang kesejahter­aannya meningkat di DOB adalah kalangan elite pemerintah­an saja.

Karena itu, dia berharap setiap kepala daerah yang memimpin wilayah baru harus bekerja keras untuk memajukan daerahnya. Seluruh elemen harus dirangkul untuk bersama-sama mengembang­kan potensi yang ada. Kepala daerah pun harus kreatif. ”Tidak mudah menjadi pemimpin di daerah yang baru. Harus berpikir bagaimana menyejahte­rakan masyarakat­nya,” tuturnya. (lum/c15/fat)

 ??  ?? KINERJA DAERAH: Mendagri Tjahjo Kumolo melakukan inspeksi pasukan dalam apel HUT Ke-68 Satpol PP dan HUT Ke-55 Satlinmas tahun 2017 di alun-alun rumah jabatan gubernur NTT kemarin. Pada kesempatan itu, Mendagri juga berbicara tentang kebijakan...
KINERJA DAERAH: Mendagri Tjahjo Kumolo melakukan inspeksi pasukan dalam apel HUT Ke-68 Satpol PP dan HUT Ke-55 Satlinmas tahun 2017 di alun-alun rumah jabatan gubernur NTT kemarin. Pada kesempatan itu, Mendagri juga berbicara tentang kebijakan...

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia