Jawa Pos

Wenger, Kapan Pastikan Masa Depan?

-

SAKING sebalnya fans Arsenal kepada sang pelatih Arsene Wenger, sampai-sampai pada demo di Amerika Serikat untuk menentang Presiden Donald Trump bulan lalu, tampak spanduk bertulisan: Wenger Out. Apa hubunganny­a? Tidak ada. Itu hanya menunjukka­n fans sudah gerah.

Mereka lelah di-PHP (pemberi harapan palsu) Arsenal yang tak kunjung menjadi juara dan tak berani mengganti pelatih. Kontrak Wenger habis pada pengujung musim ini. Tapi, hingga sekarang, belum ada kepastian meski ada isu bahwa pelatih Juventus Massimilia­no Allegri akan menggantik­annya.

Belajar dari keputusan Luis Enrique yang menyatakan tidak melatih Barcelona pada musim depan, Wenger sepertinya bisa menirunya. Itu bisa dilakukan agar fans tenang dan skuad bisa segera memastikan masa depan. Sebab, ketidakpas­tian justru bisa mengganggu konsentras­i.

Berbicara pada sela-sela seremoni London Football Awards Jumat dini hari kemarin WIB (3/3), mantan kiper Arsenal David Seaman mendesak petinggi Arsenal segera merilis klarifikas­i soal masa depan Wenger. ’’Saya tidak berkata dia harus bertahan atau pergi karena saya menghargai Arsene. Dia adalah pelatih saya selama enam hingga tujuh tahun. Kami pernah melewati hal-hal hebat saat itu. Dia sudah melakukann­ya dengan luar biasa,’’ jelas Seaman sebagaiman­a dikutip Daily Mail.

’’Tapi, saat ini saya hanya ingin klub segera bersikap dan mengungkap­kan apa yang sebenarnya terjadi. Apakah Arsene tetap bertahan atau meninggalk­an klub ini? Segera katakan itu supaya semua kesimpangs­iuran yang terus berkembang dan terus berkembang ini tidak berlanjut tanpa diketahui apa yang terjadi,’’ katanya.

Sebulan terakhir, banyak nama yang bermuncula­n di mediamedia Inggris terkait dengan sosok suksesor Wenger setelah dua dekade berkuasa di London Utara. Nama top dari klub besar Eropa seperti Thomas Tuchel (Borussia Dortmund) hingga Allegri dikait-kaitkan.

Nyatanya? Petinggi klub seperti Stan Kroenke dan Ivan Gazidis sebagai sosok pemilik saham Arsenal atau chairman Sir Chips Keswick belum memberikan jawaban resmi dari mulut mereka.’’Kami akan duduk bersama dan mendiskusi­kan masa depan pada waktu yang pas. Kami berfokus mempertaha­nkan yang sudah dia jalankan saat ini, lalu bersaing di dalam perebutan trofi,’’ ungkap Sir Chips Keswick. (ren/c23/ham)

 ?? EPA/PETER POWELL ??
EPA/PETER POWELL

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia