Jawa Pos

WWS Silaukan Arena

-

SURABAYA – Ada yang mencuri perhatian penonton di DBL Arena, Surabaya, kemarin (10/3). Siapa lagi kalau bukan WWS alias Wedok-Wedok Swag, tim dance SMAN 7 Surabaya. Tim

dance yang beranggota sembilan orang itu tampil menyilauka­n arena dengan balutan kostum blink-blink. Yap, tema hiphop yang mereka angkat emang khas dengan kostum yang eye-catching.

’’Tema ini sesuai konsep UBS Gold Dance Competitio­n,’’ ujar Diyah Ayu, kapten WWS.

Siapa sangka, kostum dengan komposisi warna kuning, hitam, dan oranye tersebut ternyata mereka buat dalam waktu empat hari. Tampilan mereka pun makin sempurna degan riasan mata dan rambut serba- gold.

Bukan cuma tampilan kostum, mereka juga berhasil mencuri perhatian dengan gerakan dance yang energik. Apalagi, dalam gerakan

dance- nya, WWS menyelipka­n unsur akrobatik seperti kayang, rolling, dan saling melompati. ’’Untuk melakukan gerakan akrobatik, kami tidak pernah cedera karena melakukann­ya dengan sungguh-sungguh. Awalnya pasti takut, tapi lama-lama juga terbiasa. Dibarengi dengan pemanasan di awal sebelum tampil,’’ jelas Diyah.

Penampilan yang matang tentu membutuhka­n proses latihan yang tidak sebentar. WWS melatih kekompakan

dance- nya selama 2 bulan dengan waktu latihan dua sampai tiga kali dalam seminggu. WWS pun mempersiap­kan konsep baru untuk penampilan­nya pada babak utama Honda DBL 2017 East Java Series- North Region mendamping­i tim putra Ziebend. Waahh, apa ya kira-kira yang disiapkan WWS selanjutny­a? Pastinya tidak kalah swag daripada penampilan pada babak penyisihan ini. (nao/c22/grc)

 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia