Jawa Pos

Berburu Gelar Pelampiasa­n

-

JAKARTA –Yang akan bertanding memang dua tim yang belum sembuh benar dari luka akibat kekalahan dramatis di semifinal. Tapi, salah besar kalau ada yang menganggap perebutan posisi ketiga Piala Presiden 2017 hari ini sekadar laga formalitas.

Sebab, Persib Bandung maupun Semen Padang sama-sama akan melampiask­an kekecewaan dalam duel yang dihelat di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, tersebut.

” Menang sudah menjadi harga mati bagi kami. Dan bukan kami ( baca: manajemen) yang memasang target itu, melainkan para pemain sendiri,” kata Djadjang Nurdjaman, pelatih Persib, kemarin ( 10/ 3).

Antusiasme tersebut, terang Djadjang, juga terlihat dalam latihan terakhir. Atep dkk yang disingkirk­an Pusamania Borneo FC lewat adu penalti di semifinal berlatih seolah-olah menghadapi laga final.

Karena itu pula, Djanur –sapaan akrab Djadjang Nurdjaman– memastikan bakal memasang formasi agresif 4-3-3. Absennya Sergio van Dijk karena cedera lutut kiri bakal berusaha ditutupi trisula Atep-Febri Hariyadi-Shohei Matsunaga.

Beruntung Persib, terbuka kemung- kinan mesin gol Semen Padang Marcel Sacramento absen. ”Dia demam dalam dua hari terakhir. Akan kami pantau terus kondisinya sampai saat terakhir,” kata Nil Maizar, pelatih Semen Padang.

Tapi, terancam tanpa Marcel tak sedikit pun mengendurk­an ambisi Semen Padang untuk menutup kiprah mereka di Piala Presiden tahun ini dengan manis. Apalagi, mereka masih punya Vendry Mofu yang juga tengah on fire. ” Kami ingin naik podium. Peringkat ketiga adalah gelar pelampiasa­n setelah kami gagal ke final,” tegasnya.

Semen Padang tak terkalahka­n –bahkan tak kebobolan– dalam lima laga sejak fase grup sampai first leg semifinal. Tapi, ketangguha­n mereka akhirnya jebol dalam second leg semifinal di kandang Arema FC.

Salah satu penyebabny­a, ketika sudah unggul 2-0 di Stadion Kanjuruhan kala itu (5/3), Semen Padang bermain terlalu ke dalam. Itu memudahkan Arema untuk menekan mereka.

Karena itu, Nil memastikan bahwa pasukannya bakal meladeni permainan terbuka Persib. Sebab, bermain pasif atau defensif sudah terbukti bukan karakter Semen Padang. ( ben/ c9/ ttg)

 ?? SOFIANSYAH/RADAR BOGOR ?? TETAP ANTUSIAS: Kim Jeffrey Kurniawan dan para pemain Persib lainnya saat berlatih di Stadion Pakansari, Cibinong, kemarin (10/3).
SOFIANSYAH/RADAR BOGOR TETAP ANTUSIAS: Kim Jeffrey Kurniawan dan para pemain Persib lainnya saat berlatih di Stadion Pakansari, Cibinong, kemarin (10/3).

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia