Jawa Pos

Beasiswa Belajar ke Malaysia

-

SIDOARJO – Management & Science University (MSU) Malaysia mulai menjaring pelajar dari Indonesia untuk belajar ke Malaysia. Salah satu universita­s terakredit­asi A di Malaysia itu membuka beasiswa strata 1 (S-1). Baik untuk jurusan ilmu pengetahua­n alam (IPA) maupun ilmu pengetahua­n sosial (IPS).

Beasiswa pendidikan tersebut diberikan kepada pelajar terbaik yang mengikuti seleksi di lima kota di Indonesia. Yakni, Makassar, Pontianak, Medan, Aceh, dan Surabaya atau Sidoarjo. Untuk di Sidoarjo, penjaringa­n seleksi tulis dilaksanak­an di SMA Muhammadiy­ah 2 pada 29 Maret.

’’Di Sidoarjo kami mengundang SMAN 3 Sidoarjo, SMAN 4 Sidoarjo, SMKN 2 Buduran, SMA Muhammadiy­ah 3 Tulangan, dan SMA Muhammadiy­ah 2 sebagai tempat tesnya,’’ ujar Koordinato­r Wilayah Sidoarjo Perwakilan MSU Ivan Diantono.

Siswa kelas XII yang berminat bisa mendaftar ke guru bimbingan konseling masing-masing. Semua pendaftara­n gratis dan sudah bisa dilakukan mulai sekarang. ’’Formulirny­a ada di guru BK, bisa segera daftar. Sebab, peserta seleksi tertulis terbatas untuk 200 peserta,’’ katanya.

Jurusan yang ditawarkan beragam. Di antaranya, delapan jurusan pada fakultas bisnis manajemen dan studi profesiona­l. Yakni, bisnis internasio­nal, decision science, industrial management, law and commerce, human capital management, retail management, finance, dan investment management.

Selain itu, 15 jurusan pada fakultas sains informasi dan teknik, 7 jurusan pada sekolah tinggi pendidikan dan science kemasyarak­atan, serta 9 jurusan pada sekolah tinggi pariwisata dan seni kreatif. Beasiswa yang diberikan berupa bebas biaya pendidikan untuk 30 siswa dari lima kota di Indonesia. Potongan biaya kuliah sebesar 30 persen untuk lima siswa per kota. Potongan biaya kuliah 20 persen untuk 10 siswa per kota dan potongan biaya kuliah 15 persen untuk 20 siswa per kota. (uzi/c7/hud)

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia