Jawa Pos

Dallas Mavericks Selamat dari Maut

-

DALLAS – Los Angeles Clippers mengekseku­si pola mereka dengan sempurna dan J. J. Reddick mendapat ruang tembak yang luas dengan sisa waktu 0,9 detik. Sayang, tembakan Reddick gagal. Clippers pun tersungkur 95-97 oleh Dallas Mavericks di American Airlines Arena, Dallas, Texas, kemarin.

Seth Curry tampil gemilang untuk Mavericks dengan donasi 23 poin. Harrison Barnes menyusul dengan 21 poin. Bintang veteran Dirk Nowitzki membuat 14 poin untuk menjaga peluang tim asuhan Rick Carlisle tersebut menembus playoff.

Kemenangan itu membuat Mavericks berada di posisi ke-10. Mavericks menyisakan 11 game pada musim reguler. Artinya, persaingan tim asuhan Rick Carlisle, terutama melawan peringkat ke-9 Porland Trail Blazers dan Denver Nuggets ( ranking ke-8), akan sangat seru. Sebab, mereka hanya dipisahkan dengan tiga game.

Meski kalah, pelatih Clippers Doc Rivers tidak kecewa dengan timnya. ’’ Tim saya bermain bagus malam ini. Sayang, kami terlalu terburu-buru pada satu menit terakhir yang menga kibatkan kami gagal mendapatka­n poin,’’ jelas Rivers.

’’Saya sangat suka dengan tim ini dan saya tidak peduli dengan perebutan ranking playoff. Yang terpenting, tim ini bermain maksimal,’’ katanya.

Center DeAndre Jordan sempat memberikan Clippers keunggulan 95-92 saat pertanding­an tersisa 2 menit dan 30 detik. Namun, lewat dukungan dari fans yang memenuhi arena, defense tuan rumah menggila dan tidak memberi Clippers celah untuk mencetak poin.

Barnes tampil menjadi pahlawan dalam pertanding­an itu. Mantan pemain Golden State Warriors tersebut berhasil menceplosk­an jump shot saat pertanding­an tersisa 68 detik untuk memberi Mavericks keunggulan 96-95.

Tidak berhenti di situ, Barnes kembali melakukan steal krusial. Forward Clippers Blake Griffin yang berupaya melakukan jumpshot harus kehilangan bola berkat kecekatan tangan Barnes. Griffin terpaksa melakukan foul terhadap Wesley Matthews yang hanya berhasil memasukkan satu free throw.

Mavericks boleh dibilang beruntung memenangi pertanding­an itu. Sebab, dengan sisa waktu 0,9 detik, shooter jitu Clippers Reddick mendapat ruang tembak dan tembakanny­a hanya sedikit kekencanga­n. Mavericks pun lolos dari maut dan para fans bisa bernapas lega. (*/c23/nur)

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia