Jawa Pos

Harga Cabai Kini Rp 65 Ribu Per Kg

-

SURABAYA – Harga cabai berangsur-angsur turun. Di beberapa pasar tradisiona­l, harganya kini sekitar Rp 65 ribu per kilogram.

Kemarin (29/3) Jawa Pos memantau harga cabai di Pasar Pabean dan Tambahrejo. Di dua pasar milik PD Pasar Surya tersebut, harga cabai rata-rata hanya Rp 65 ribu per kilogram. Padahal, pekan lalu harganya masih sekitar Rp 150 ribu per kilogram. Dengan demikian, penurunann­ya lebih dari 100 persen.

Amyah, salah seorang pedagang Pasar Pabean, menyatakan bahwa penurunan harga cabai terjadi sejak seminggu lalu. Penurunan harga tidak hanya terjadi pada komoditas cabai lokal. Harga cabai kering impor asal India pun kini merosot. Cabai rawit kering dari India minggu kemarin masih Rp 70 ribu per kilogram, sekarang tinggal Rp 35 ribu. Kalau yang besar, sekarang Rp 38 ribu,’’ kata Amyah.

Sementara itu, Kepala Bidang Distribusi Dinas Perdaganga­n Kota Surabaya Surtauli Sinurat mengungkap­kan, tren harga cabai saat ini sebenarnya belum stabil. Salah satu penyebabny­a adalah faktor cuaca. Harga masih dalam kondisi rawan. Hal ini dipengaruh­i cuaca,’’ tutur Uli, sapaan Surtauli.

Kondisi cuaca yang berubah-ubah, menurut dia, membuat banyak petani mengalami gagal panen. Dia juga menegaskan, menurunnya harga cabai saat ini bukan karena masuknya cabai impor. Yang jelas tidak ada cabai impor fresh di pasar,’’ tambah Uli.

Gejolak harga cabai mungkin terus berlangsun­g hingga bulan puasa tiba. Untuk mengantisi­pasi harga cabai yang belum stabil, Pemkot Surabaya menyiapkan beberapa langkah antisipasi. Yang sudah berjalan adalah pemantauan kebutuhan cabai. Pemkot juga mengganden­g PD Pasar Surya.

BUMD milik pemkot yang mengurusi pasar tersebut akan berperan sebagai distributi­on center (DC). Pemkot tidak bisa secara langsung mengontrol pasar karena PD Pasar akan membantu pendistrib­usian melalui koperasiny­a,’’ jelas Uli. (gal/c15/oni)

 ?? GALIH ADI PRASETYO/ JAWA POS ?? MENUNGGU PEMBELI: Harga cabai di Pasar Pabean berkisar Rp 65 ribu per kilogram.
GALIH ADI PRASETYO/ JAWA POS MENUNGGU PEMBELI: Harga cabai di Pasar Pabean berkisar Rp 65 ribu per kilogram.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia