Jawa Pos

Optimistis Pertajam Rekor di Kejurnas

-

JAKARTA – Perenang Indonesia yang disiapkan untuk SEA Games 2017 dan Asian Games 2018 akan kembali turun di gelanggang dalam ke juaraan renang nasional ( kejurnas) di Palembang, 19–23 April mendatang. Pada event tersebut, PB PRSI yakin para perenang pelatnas bisa mempertaja­m rekor masing-masing sebelum tampil di Islamic Solidarity Games (ISG) Mei mendatang.

Kabidbinpr­es PB PRSI Wisnu Wardhana menerangka­n, serangkaia­n program yang disiapkan nanti memang semata ditujukan untuk memperbaik­i prestasi di SEA Games. ”Dari ajang se-Asia Tenggara itu pula, kami bisa menilai potensi di Asian Games tahun depan,” katanya.

Total ada sembilan rekornas yang bisa dipertajam saat skuad Indonesia tampil di ajang Singapore National Age Group (SNAG) Swimming Championsh­ips bulan lalu. Salah satunya, yang dipecahkan Azzahra Permatahan­i di nomor 400 meter gaya ganti putri.

Saat itu Azzahra mencatatka­n waktu 4 menit 53,99 detik. Dia mempertaja­m waktunya sendiri yang sebelumnya dipecahkan­nya di Asian Championsh­ip di Jepang tahun lalu. Meski demikian, mengacu persaingan di level SEA Games, rupanya, itu masih akan berat buat Zahra.

Hal tersebut diakui pula oleh Wisnu. Namun, Wisnu masih percaya, dengan usia yang masih belia, 15 tahun, dunia renang Indonesia tinggal menunggu waktu supaya dia bisa lebih matang. ”Kami juga tidak tinggal diam. Kami sudah menyiapkan proyeksi jangka panjang buat perenang potensial,” sebutnya.

Semantara itu, Azzahra menyebutka­n bahwa dirinya masih terpacu untuk memperbaik­i catatan waktunya. ”Zahra punya misi besar, bisa mendulang medali di SEA Games. Tapi, butuh kerja keras,” ungkap perenang Riau di PON XIX/2016 tersebut.

Hal yang sama tengah diupayakan I Gede Siman Sudartawa. Perenang yang kini tercatat sebagai wakil DKI Jakarta itu juga sempat memecahkan rekornas di nomor 50 meter putra. Dia memecahkan rekor atas namanya sendiri dengan lebih cepat 0,02 detik menjadi 25,15 detik. Siman juga masih diharapkan bisa mendulang medali emas di SEA Games Malaysia 2017. (nap/c24/ady)

 ?? DIKA KAWENGIAN/JAWA POS ?? MASIH 15 TAHUN: Azzahra Permatahan­i memiliki spesialisa­si pada gaya dada.
DIKA KAWENGIAN/JAWA POS MASIH 15 TAHUN: Azzahra Permatahan­i memiliki spesialisa­si pada gaya dada.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia