Jawa Pos

Bonek Card Bisa Daftar Online

-

BUKAN hanya Bonek yang tinggal di Surabaya dan sekitarnya yang tertarik dengan inovasi Persebaya Surabaya berupa Bonek Card. Ternyata, banyak suporter klub berjuluk Green Force itu dari luar kota yang tertarik dan ingin membeli tiket terusan untuk laga kandang grup 5 Liga 2.

Karena itu, manajemen Persebaya memudahkan­nya dengan membuka pendaftara­n secara online. Artinya, mereka yang ingin mendapatka­n Bonek Card tak perlu susah-susah datang ke Jalan Progo No 5, Surabaya. Cukup melalui komputer atau gadget, Bonek Card bisa didapat.

’’Pendaftara­n online untuk Bonek Card ini kami luncurkan untuk menanggapi respons luar biasa dari Bonek di luar kota,’’ ujar Direktur Operasiona­l dan Fans Puji Santoso.

Puji menjelaska­n, Bonek di luar kota cukup mengirimka­n e-mail ke bonekcard@gmail.com untuk mendaftar dengan subjek Pendaftara­n Bonek Card. Bonek diwajibkan memberikan identitas diri secara lengkap. ’’Nama lengkap sesuai identitas, nomor KTP atau SIM, nama komunitas Bonek yang diikuti kalau ada, dan nomor handphone yang bisa dihubungi. Cukup itu saja, lalu kirim e-mail ke kami,’’ jelasnya. ’’Jangan lupa sertakan foto pribadi dan KTP atau kartu keluarga juga, lampirkan di e-mail,’’ sambungnya.

Setelah mengirimka­n biodata lengkap itu, pendaftar bisa mengontak nomor yang sudah diumumkan di akun ofisial Persebaya. Baik Twitter, Instagram, maupun Facebook. ’’Pembayaran nanti dijelaskan via telepon itu, tentu saja setelah kami menerima biodata pendaftar lewat e-mail,’’ kata pria asal Mojokerto itu.

Selain Bonek Card yang bisa diurus secara online, Persebaya mulai menjual tiket single match di gerai Alfamart seluruh Indonesia. ’’Sudah bisa dibeli mulai hari ini. Jadi, lang- sung saja datang ke Alfamart terdekat untuk beli tiket single match Persebaya,’’ jelasnya.

Untuk pembeliann­ya, Puji menerangka­n hampir mirip dengan saat membeli pulsa ataupun membayar tagihan via Alfamart. Bonek yang sudah membayar akan mendapat struk yang nanti ditukarkan dengan tiket asli. ’’Penukarann­ya pada 16 April di Jalan Progo No 5. Kami harap cepat beli. Sebab, kuota bisa jadi sudah menipis,’’ katanya.

Mengenai harga, Puji menyatakan bahwa tiket single match dijual dalam dua kategori. Kategori pertama adalah fans. Tiket kategori itu dijual seharga Rp 50 ribu yang akan menempati tribun ekonomi. Yakni, bagian utara, timur, dan selatan Stadion Gelora Bung Tomo. Yang kedua adalah kategori superfans. Mereka nanti di dalam stadion menempati tribun VIP. Kategori itu dipatok seharga 250 ribu per tiket. ( rid/c19/ham)

 ?? ANGGER BONDAN/JAWA POS ?? POTENSIAL: Bek muda Persebaya Rachmat Irianto (kiri) bergabung dengan rekan-rekannya dalam uji coba melawan Persegres (6/4).
ANGGER BONDAN/JAWA POS POTENSIAL: Bek muda Persebaya Rachmat Irianto (kiri) bergabung dengan rekan-rekannya dalam uji coba melawan Persegres (6/4).

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia