Jawa Pos

On Track Menuju Semifinal

-

LYON – Leg pertama semifinal Liga Champions antara AS Monaco versus Juventus berlangsun­g pada 4 Mei nanti. Artinya, hanya sepekan lagi waktu yang dimiliki kedua tim sebelum berduel di Stade Louis II. Meski Liga Champions merupakan kompetisi bergengsi dan prestisius, Monaco dan Juve tidak mau melewatkan kompetisi reguler. Dua tim tersebut masih on track di kompetisi domestik masing-masing.

Monaco di Ligue 1 dan Juve (Serie A) sama-sama masih berada di jalur kemenangan untuk mengamanka­n posisi di pun cak klasemen kemarin (24/4). Monaco mempermalu­kan semifinali­s Europa League Olympique Lyon dengan skor 2-1 di Parc Olympique Lyonnais, sedangkan Juve menggebuk Genoa empat gol tanpa balas di Juventus Stadium.

Bagi Monaco, raihan tiga poin mengembali­kan posisi mereka ke urutan teratas atau mengunggul­i juara empat musim terakhir Ligue 1 Paris Saint-Germain (PSG). Kedua tim memiliki poin sama (80). Namun, Monaco unggul selisih gol serta memiliki satu tabungan laga.

Bagi Les Monegasque­s, julukan Monaco, kemenangan atas Lyon adalah streak victory ketujuh. Raihan yang kali terakhir dicatat pada musim 1997–1998. Tapi, yang paling penting dalam kemenangan skuad asuhan Leonardo Jardim tersebut adalah tampilnya Radamel Falcao dan Kylian Mbappe sebagai pencetak gol. Masing-masing gol tercipta pada menit ke-36 dan 44.

Duet striker beda generasi itu pun total menyumbang 51 gol dari 145 gol yang dihasilkan Monaco musim ini atau 32 gol dari 92 gol di Ligue 1. ”Anda harus mulai membiasaka­n diri melihat yang seperti itu (Falcao-Mbappe sama-sama mencetak gol, Red),’’ kata gelandang serang Monaco Bernardo Silva sebagaiman­a dilansir Four Four Two.

Kemenangan atas Lyon pun menjadi modal penting bagi Monaco yang akan bertarung dengan PSG di semifinal Coupe de France pada Kamis dini hari (27/4). Laga tersebut memberikan kesempatan revans bagi Monaco yang ditaklukka­n PSG 1-4 di final Coupe de la Ligue awal bulan ini (2/4).

Monaco terus menunjukka­n ketajaman, khususnya duet FalcaoMbap­pe, sedangkan Juve makin lekat sebagai tim dengan pertahanan solid dalam kemenangan atas Genoa. Dalam lima laga terakhir, gawang Gianluigi Buffon sulit dibobol pemain lawan.

Bek Juve Leonardo Bonucci menyatakan, kemenangan kemarin adalah sinyal bagi Monaco agar berhati-hati dalam pertemuan kedua tim pekan depan. ”Kami membuktika­n sekali lagi bahwa kami adalah skuad yang solid (di pertahanan) serta punya daya untuk mencetak banyak gol,’’ tutur pemain yang menyumbang satu gol ke gawang Genoa itu sebagaiman­a dilansir Mediaset Premium. (apu/c23/dns)

 ?? PHILIPPE DESMAZES/AFP ??
PHILIPPE DESMAZES/AFP
 ?? ALESSANDRO DI MARCO/AP ?? MELAJU: Radamel Falcao dikawal bek Lyon Nicolas Nkoulou di Parc Olympique Lyonnais. Foto kiri, gaya selebrasi Leonardo Bonucci setelah membobol gawang Genoa di Juventus Stadium.
ALESSANDRO DI MARCO/AP MELAJU: Radamel Falcao dikawal bek Lyon Nicolas Nkoulou di Parc Olympique Lyonnais. Foto kiri, gaya selebrasi Leonardo Bonucci setelah membobol gawang Genoa di Juventus Stadium.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia