Jawa Pos

Beatrice/Jessy Jadi Tumpuan

Persiapan Tim Tenis Putri Jelang SEA Games 2017

-

JAKARTA – PP Pelti terus menggeber persiapan para penghuni pelatnas sebelum terjun ke ajang SEA Games 2017. Di sektor putri, sejumlah nama kawakan seperti Aldila Sutjiadi, Lavinia Tananta, Jessy Rompies, dan Beatrice Gumulya kian matang menatap ajang dua tahunan tersebut.

Jadwal turnamen tim tenis putri Indonesia memang tidak sepadat tim putra. ”Di sektor putri, jarang ada turnamen internasio­nal. Kami saja baru mendapat jatah turnamen dari Prima pada Juni mendatang,” jelas Suharyadi, pelatih kepala pelatnas.

Namun, kondisi itu tidak mengendurk­an persiapan tim putri Indonesia. Beberapa pemain memilih mengikuti turnamen sendiri untuk mempersiap­kan diri. Jessy Rompies dan Beatrice Gumulya, misalnya. Mereka kini berada di Amerika Serikat untuk menjalani turnamen challenger USD 60 ribu.

Bukan hanya itu, mereka juga akan turun di turnamen challenger USD 15 ribu di Gimcheon pada Juni. Setelah itu, giliran Fed Cup di Uzbekistan yang akan menjadi wadah mereka untuk menjajal kemampuan. ”Turnamen-turnamen tersebut diikuti untuk mencari peringkat dan menambah jam terbang anak-anak. Target utama kami memang mengambil kemenangan di SEA Games 2017 besok,” jelasnya.

Jika peringkat sudah ketemu, Indonesia bisa terhindar dari Thailand dan Filipina pada babak awal SEA Games mendatang. ”Kekuatan Filipina bagus dan merata. Mereka sering bermain ofensif dan mengusung permainan cepat,” kata Suharyadi. ”Kalau bisa, kami akan menghindar­i mereka biar bisa meraih hasil maksimal di SEA Games,” ungkapnya.

Menurut dia, permainan Beatrice dkk sudah meningkat. Hanya, masih ada beberapa hal yang harus dievaluasi. ”Akurasi mereka harus dimatangka­n. Setelah itu, baru menjaga konsistens­i. Kematangan teknik pukulan juga mesti diperhatik­an. Saya lihat anak-anak sering missed di situ,” ucap mantan petenis nasional tersebut.

Selain itu, Suharyadi kini meracik formasi anak asuhnya. Lavinia Tananta masih dipasang berdamping­an dengan Aldila Sutiadji, sedangkan Jessy Rompies/Beatrice Gumulya tetap menjadi tumpuan Indonesia di SEA Games mendatang.

”Dengan formasi tersebut, saya yakin kami dapat memenuhi target dua emas yang dibebankan kepada kami, baik di sektor ganda maupun tunggal,” ujar Suharyadi optimistis. (tif/c23/tom)

 ?? NURIS ANDI PRASETYO/JAWA POS ?? PALING SOLID: Beatrice Gumulya (kiri) dan Jessy Rompies merupakan pasangan ganda putri yang diharapkan bisa meraih emas di SEA Games 2017.
NURIS ANDI PRASETYO/JAWA POS PALING SOLID: Beatrice Gumulya (kiri) dan Jessy Rompies merupakan pasangan ganda putri yang diharapkan bisa meraih emas di SEA Games 2017.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia