Jawa Pos

Pengalaman Adu Debat dengan Bule

-

SEMARAK peringatan Hardiknas juga terlihat di SMAN 1 Sidoarjo. Mulai Jumat (28/3), mereka menggelar Smash (Smanisda Open Debate Championsh­ip) selama dua hari. Kompetisi debat bahasa Inggris tahunan tingkat nasional tersebut diikuti peserta minimal tingkat SMP hingga masyarakat umum. ”Mereka tanding jadi satu,” terang Dimas Rizky, panitia Smash.

Dengan begitu, peserta dari tingkat SMP bisa menghadapi yang sudah berumur. Misalnya, peserta dari MTsN 1 Sidoarjo Raafy Yudha, Muhammad Fahrizal, dan Charissa Charmayand­a yang menamakan timnya dengan Truth

Seeker. Mereka beberapa kali berdebat dengan tim yang beranggota­kan usia di atas mereka. Dalam babak penyisihan, mereka melawan Team Blue yang ketiganya bule dengan umur di atas anak-anak SMP. ”Kami melawan Gavin Lucky, Kevin Wong, dan John Otwell,” ujar Fahrizal.

Truth Seeker sempat beberapa kali terlihat grogi dan harus terdiam untuk berpikir sejenak guna menyusun kata yang tepat sebelum menyampaik­an. Namun, bertanding dengan Team Blue menjadi pengalaman berharga. Hal itu terkait runtutan argumen saat bertanding, belajar ekspresi, serta menirukan ucapan bahasa Inggris yang sesuai pronunciat­ion. ”Kami berdebat tentang politik. Walaupun lawan terbilang cukup berpengala­man, kami juga tidak boleh menyerah. Kami tetap percaya diri. Kami belajar banyak hal, mulai berpikir runtut dan logis,” lanjut Fahrizal.

Sekar Kinanthi, panitia Smash, menyatakan, acara yang dikelola langsung oleh ekstrakuri­kuler English Federation of Smanisda (Efos) tersebut menjadi kompetisi debat bahasa Inggris yang ditunggu-tunggu peserta seIndonesi­a. Event itu berlangsun­g sejak 2008. Tahun ini ada 22 tim se-Indonesia yang datang.

Setelah Smash, Minggu (30/4) giliran Palang Merah Remaja (PMR) Smanisda –sebutan SMAN 1 Sidoarjo– meramaikan Hardiknas. Mereka menggelar Lomba Palang Merah Remaja (Lompamar) Ke18. Sebanyak 632 siswa SMP/MTs dan SMA/SMK/MA se-Jawa Timur bersaing menjadi yang terbaik sesuai dengan tingkatan masing-masing. ”Sudah belasan tahun, jadi banyak yang sudah menunggu kompetisi ini. Lombanya antartim. Tahun ini ada 28 tim,” ucap Ketua PMR Smanisda Arka Prabaswara.

Konsep lomba tahunan tersebut ada- lah traveling. Peserta harus berkelilin­g dari pos satu ke pos lain untuk menampilka­n karya dan kemampuan mereka sesuai dengan kategori pos. ”Ada tujuh pos yang harus mereka lalui,” Pertama, Arka. gerakan yang Selanjutny­a, pos tentang kepemimpin­an, pos pertolonga­n pertama, pos sanitasi kesehatan yang mencakup kesehatan lingkungan, pos kesehatan remaja tentang kesehatan reproduksi serta cegah HIV AIDS dan narkoba, pos kesiagaan bencana serta, pos donor darah.

”Setiap pos mereka harus bisa tampil unik dan kreatif,” kata Arka. Misalnya, sanitasi kesehatan, mereka tampil dengan membawa alat peraga beragam tempat sampah. Kemudian, mereka melakukan demonstasi cara memilah sampah sebelum membuang sampah ke tempat tersebut. Salah seorang peserta dari SMK Dipoalat khusus bernama bidai. Fungsinya, mengapit bagian tubuh yang patah. ”Kayak triplek gitu, dipakai biar tidak semakin parah,” ujarnya. Selain lomba dengan konsep traveling, ada lomba membuat majalah dinding (mading) PMR dengan beragam tema. Di antaranya, kemanusiaa­n, kemandiria­n, dan kesukarela­an. Untuk peserta tingkat SMA, mereka harus membuat mading tiga dimensi. Sedangkan SMP cukup dua dimensi. ( uzi/c21/dio)

 ??  ?? PERTOLONGA­N PERTAMA: Farrel Satya (kiri) dan Raihan Andhika dari tim PMR SMPN 1 Sidoarjo pada lomba PMR di SMAN 1 Sidoarjo (30/4). FIRMA ZUHDI AL FAUZI/JAWA POS
PERTOLONGA­N PERTAMA: Farrel Satya (kiri) dan Raihan Andhika dari tim PMR SMPN 1 Sidoarjo pada lomba PMR di SMAN 1 Sidoarjo (30/4). FIRMA ZUHDI AL FAUZI/JAWA POS
 ??  ?? BERARGUMEN: Anggota Team Blue Gavin Lucky menyampaik­an pendapat saat tema politik dalam ajang Smanisda Open Debate Championsh­ip Jumat (28/4). FIRMA ZUHDI AL FAUZI/JAWA POS
BERARGUMEN: Anggota Team Blue Gavin Lucky menyampaik­an pendapat saat tema politik dalam ajang Smanisda Open Debate Championsh­ip Jumat (28/4). FIRMA ZUHDI AL FAUZI/JAWA POS
 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia