Jawa Pos

Celtics Bakal Pilih Markelle Fultz?

-

KEMARIN memang menjadi harinya Boston Celtics. Setelah memastikan diri lolos ke final wilayah timur, Celtics kembali mendapat kabar sangat bahagia. Mereka mendapat urutan memilih pertama dalam acara pengumuman lotre NBA Draft 2017.

Itu adalah buah investasi besar manajemen Celtics empat tahun lalu. Pada 28 Juni 2013, Celtics sepakat melakukan mega-trade dengan Brooklyn Nets. Saat itu Celtics menyerahka­n tiga bintang, yakni Paul Pierce, Kevin Garnett, dan Jason Terry.

Sebagai imbalan, Celtics berhak mendapat lima pemain serta mengambil alih Nets pada 2014, 2016, 2018, dan hak untuk menukar 2017. Sekarang jatah urutan Nets sebagai tim dengan rekor terburuk di NBA jatuh kepada Celtics, tim pemi- lik catatan menang dan kalah terbaik di wilayah timur.

”Perasaanku­saatinisam­asepertisa­at baru saja memenangi game ketujuh (lawanWashi­ngtonWizar­ds)semalam,” kata Wyc Grousbeck, co-owner Celtics

Dengan begitu, Celtics menjadi tim terbaik wilayah pertama yang lantas mendapat urutan memilih pertama dalam draft NBA sejak 1982 (Los Angeles Lakers).

Celtics diperkirak­an memilih point guard berbakat University of Washington Markelle Fultz. Atau, kalau masih merasa Isaiah Thomas masih bisa diandalkan sendirians­ebagai point guard, Celticsdip­rediksimen­gambil small forward Duke University Jayson Tatum. Sementara itu, Los Angeles Lakers memiliki hak memilih nomor dua, sedangkan Philadelph­ia 76ers berada di posisi ketiga. (irr/c23/nur)

 ?? FRANK FRANKLIN II/AP PHOTO ?? BERUNTUNG: Deputy Commission­er NBA Mark Tatum (kiri) berpose bersama co-owner Boston Celtics Wyc Grousbeck setelah undian kemarin.
FRANK FRANKLIN II/AP PHOTO BERUNTUNG: Deputy Commission­er NBA Mark Tatum (kiri) berpose bersama co-owner Boston Celtics Wyc Grousbeck setelah undian kemarin.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia